Bagaimana sistem pencernaan ikan ?

Sistem digestoria atau sistem pencernaan ikan

Sistem digestoria atau sistem pencernaan ikan meliputi saluran pencernaan dan kelenjar pencernaan. Bagian-bagian saluran pencernaan ikant terdiri dari :

  • Rongga mulut yaitu bibir, langit-langit, dasar mulut, dan gigi.
  • Oesophagus pada ikan sangat pendek dan mempunyai kemampuan untuk menggelembung.
  • Lambung (ventriculus) berbentu memanjang, berbentuk seperti huruf j sampai u dengan ukuran relatif besar.
  • Usus (intestinum) pada ikan relatif besar. Terdapat lipatan-lipatan untuk memperluas penyerapan makanan kelenjar pencernaan terdiri dari hati dan pankreas. Hati umumnya berjumlah dua buah berbentuk padat, terdapat kantung empedu yang mengeluarkan cairan empedu. Hati berfungsi sebagai gudang penyimpanan lemak dan glikogen, dalam perusakan sel darah merah dan kimiawi darah seperti pembentuk urea dan senyawa yang berhubungan dengan ekskresi nitrogen. Pankreas mensekresikan beberapa enzim yang berfungsi dalam pencernaan makanan.

Bagaimana sistem pencernaan ikan ?