Bagaimana pengendalian penyakit bercak merah pada Ikan Nila?

bakteri Aeromonas

Penyakit bercak merah pada ikan nila disebabkan oleh bakteri Aeromonas dan Pseudomonas. Kedua jenis bakteri ini biasanya menyerang bagian luar dan organ dalam tubuh ikan. Gejala serangan penyakit bercak merah pada ikan nila yaitu terjadinya pendarahan pada bagian tubuh yang terserang, sisik ikan nila terkelupas, menimbulkan borok pada kulit ikan nila, perut membusung, dan terjadi pendarahan pada organ hati, ginjal dan limpa. Gejala lain yaitu gerakan ikan melemah dan sering muncul kepermukaan kolam.

Bagaimana pengendalian penyakit bercak merah pada Ikan Nila?

Penyakit Bercak Merah pada Ikan Nila

Pengendalian penyakit BERCAK MERAH pada ikan nila ;

  • Menjaga kualitas air,
  • Mengganti air kolam secara teratur,
  • Memberi pakan tidak berlebihan,
  • Mencampur pakan dengan oxytetracylin 50mg/kg pakan, diberikan setiap hari selama 7-10 hari
  • Penyuntikan dengan tetramysin 0,05 ml per 100 gram bobot ikan atau kanamysin 20-40 mg/kg bobot ikan,
  • Merendam ikan yang sakit menggunakan kaliumpermanganat 10-20 mg/liter selama 30-60 menit,

Sumber;