Bagaimana Pengaruh Pemanfaatan teknologi informasi terhadap pendidikan?

Teknologi tidak dapat dihindar, Semua bidang akan menggunakan teknologi untuk berkembang. Salah satu bidang yang akan terkena teknologi adalah bidang pendidikan. Pendidikan adalah bidang yang akan mengembangkan teknologi tersebut.

Bidang pendidikan merupakan sumber dari teknologi informasi akan berkembang. Dengan meningkatkan Pendidikan, teknologi informasi akan semakin berkembang juga. hal yang sebaliknya pun juga bisa terjadi dimana dengan pemanfaatan teknologi informasi di bidang pendidikan, pendidikan akan semakin maju juga. sebagai contoh adalah menggunakan game untuk belajar arsitektur dan lain - lainnya. Pendidikan dan teknologi menjadi satu kesatuan yang tidak dapat dipisahkan. Namun, teknologi juga dapat memunculkan beberapa masalah pada pendidikan dan sistem pendidikan tersebut.

Dampak positif pada pendidikan dalam pemanfaatan teknologi informasi salah satunya adalah sangat membantu proses pembelajaran itu sendiri, lebih cepat dan mudah di akses. Mencari informasi menjadi hal yang sangat mudah, bahkan balita pun dapat mencarinya dengan memanfaatkan teknologi. Hal tersebut juga akan memunculkan rasa ingin tahu, sebagai contoh Wikipedia. Ketika seorang balita membaca sebuah artikel dari Wikipedia, secara tidak sengaja dia akan membuka artikel yang lain dengan hanya mencari refernsinya saja. Hal tersebut akan susah didapatkan ketika membaca buku dimana ilmu yang didaptkan hanya tentang satu topik atau diskusi. Wikipedia akan membawa para siswa ke topik yang berbeda dalam bab yang berbeda dan pelajaran yang berbeda juga. Sehingga wawasan mereka tidak terpaku dalam satu hal saja.

Dampak negatif dari pemanfaatan teknologi di bidang pendidikan salah satunya adalah membuat penggunanya menjadi malas, akibat kecanggihan teknologi ini. Sebagai contoh teknologi informasi dapat membuat pengguna malas dalam aktifitas membantu orangtua. Dengan segala hal menjadi mudah kemalasan pun bermunculan. Sebagai contoh, dengan adanya mobil orang - orang menjadi malas untuk jalan kaki atau bersepeda; contoh lain, dengan adanya laptop dan komputer siswa menjadi malas untuk menulis. Hal tersebut tidak dapat dihindari, kecuali jika muncul kesadaran dari diri sendiri. Pemanfaatan teknologi juga memudahkan kita mendapatkan informasi melalui internet, sehingga semakin berkurangnya orang berinteraksi secara tatap muka untuk mendapatkan informasi yang sama.

referensi :

Peran Teknologi Informasi terbilang sangat besar terhadap peradaban umat Manusia, salah satunya pada bidang Pendidikan. Peran Teknologi Informasi pada Pendidikan sangatlah banyak. Walaupun semuanya tidak menimbulkan hasil yang positif. namun dengan adanya Teknologi Informasi, Pendidikan menjadi semakin praktis dan efektif.

  1. Banyak sekali Sumber - sumber
    Banyaknya Informasi tentang pelajaran yang dapat didapatkan secara mudah menggunakan Teknologi Informasi. Informasi ini bisa didapatkan dalam bentuk Text,gambar,suara, ataupun video.

  2. Akses Instant tentang Informasi Pendidikan
    Dengan Teknologi Informasi, Pelajar menjadi mudah untuk mendapatkan Informasi tentang Sekolah, Beasiswa, Seminar dan lain lain .

  3. Pembelajaran mandiri yang efektif
    dengan adanya Teknologi Informasi, waktu Belajar Mandiri si Pelajar menjadi lebih efektif. Siswa dapat melakukannya dimana saja dan kapan saja selagi terhubung oleh Internet.

  4. Diskusi Menjadi Lebih mudah
    Berdiskusi sekarang tidak perlu harus bertemu langsung dalam suatu ruangan. Namun Sekarang Berdiskusi dapat menggunakan Forum - forum diskusi yang tersedia atau membuatnya sendiri. Contoh penyedia forum diskusi adalah kaskus atau reddit.

  5. belajar tidak hanya menggunakan text
    sekarang, Belajar tidak hanya dengan membaca saja, namun teknik belajar mendengarkan dan juga melihat juga termasuk metode pembelajaran yang efektif. Hal ini juga membuat “penggambaran” sesuatu menjadi lebih mudah.

  6. Pembelajaran Jarak Jauh
    Sekarang penggunaan Teknologi Informasi berbentuk visual audio sangat berguna sekali untuk pembelajaran. Kita tidak perlu datang untuk minta tutor kepada Seorang. Kita cukup menghubunginnya dengan video call dan lain lain untuk dapat belajar bersama.

. Jadi Pengaruh Pemanfaatan Teknologi Informasi terhadap Pendidikan sangatlah besar, dan juga mayoritas berdampak Positif terhadap Pendidikan itu sendiri.

"manfaatkanlah sesuatu sebaik - baik mungkin hingga kita tahu apa saja kegunaannya"

https://www.fedena.com/blog/2015/10/the-role-of-information-technology-in-education.html

Semakin berkembangnya manusia, berkembanglah pula ilmu pengetahuan dan teknologi di segala bidang. Itu semua mengharuskan pendidikan menyesuaikan langkahnya jika ingin tetap relevan. Hal itu menjadikan pendidikan menjadi kian mahal, satu kenyataan yang sering kurang disadari oleh banyak orang. Dilain pihak berkembangnya umat manusia mendorong makin banyak orang untuk maju dan tak mau tertinggal. Dan mereka semua memerlukan pendidikan yang lebih baik. Akibatnya, baik faktor kualitas maupun kuantitas pendidikan tidak dapat bisa diabaikan. Pendidikan harus diselenggarakan secara bermutu dan adil mereta bagi seluruh rakyat. Indonesia yang notabene adalah negara berkembang masih mengalmai masalah dengan merata nya Pendidikan dan standar yang masih dibawah negera lainnya.

Informasi melalui media internet, bisa menjadi salah satu kunci untuk membuat dunia pendidikan di Indonesia mempunyai standar yang sama dengan negara lain. Dengan menggunakan media internet, pemerintah dan institusi pendidikan sudah mulai menerapkan pola belajar yang cukup efektif untuk diterapkan bagi masyarakat yang memiliki kendala dengan jarak dan waktu untuk mendapatkan informasi terutama informasi dalam dunia pendidikan. Salah satu metode yang mulai diterapkan yaitu pembelajaran distance learning.

Metode distance learning merupakan suatu metode alternatif dalam pemerataan kesempatan dalam bidang pendidikan. Sistem ini diharapkan dapat mengatasi beberapa masalah yang ditimbulkan akibat keterbatasan tenaga pengajar yang berkualitas. Metode distance learning sangat membantu siswa atau masyarakat dalam mempelajari hal-hal atau ilmu-ilmu baru dengan tampilan yang lebih menarik dan mudah untuk dipahami.

Dengan belum meratanya penyebaran teknologi informasi akan berpengaruh terhadap proses perkembangan pendidikan. Hal ini dikarenakan peran teknologi informasi di dunia pendidikan sangatlah penting. Dengan adanya teknologi informasi segala macam ilmu pengetahuan dan informasi dapat diterima dan didapatkan dengan mudah dan cepat. Dalam kehidupan kita dimasa mendatang, sektor teknologi informasi dan komunikasi merupakan sektor yang paling dominan. Siapa saja yang menguasai teknologi ini, maka dia akan menjadi pemimpin dalam dunianya.

source :

https://bdkpadang.kemenag.go.id/index.php?option=com_content&view=article&id=745:etriyantofeb&catid=41:top-headlines&Itemid=158