Bagaimana Menyuburkan Rambut yang Botak dengan Bahan Alami?

image

Wanita bisa saja mengalami kebotakan. Rambut yang rontok terus menerus akan mengakibatkan kebotakan jika tidak segera diatasi. Menggunakan shampo penumbuh rambut bisa membantu Anda menyuburkan rambut yang botak. Namun, Anda juga memerlukan treatment dengan bahan alami untuk mempercepat pertumbuhan rambut. Bagaimana cara menyuburkan rambut yang botak?

1. Santan kelapa

Santan memiliki kandungan mineral alami yang cukup lengkap. Sebut saja seperti asam folat, kalsium, kalium, magnesium, dan sebagainya. Kandungan nutrisi semacam inilah yang cukup bermanfaat untuk menyuburkan rambut.

Cara menumbuhkan rambut dengan santan:

  • Siapkan santan sebanyak 300-500 ml, usahakan yang masih segar.
  • Setelah selesai keramas balurkan santan tadi secara merata keseluruh bagian kulit kepala.
  • Tutup dengan handuk hangat kurang lebih 30 menitan.
  • Bilas dengan menggunakan air dingin sampai bersih.
  • Lakukan secara rutin 3-4 kali seminggu.

2. Kuning telur

Sebelumnya kuning telur banyak digunakan untuk meluruskan rambut. Tapi setelah diteliti, ternyata ia memiliki kandungan protein hewani yang bisa menguatkan rambut, menyuburkan, dan bahkan menutrisi sampai ke akarnya.

Cara menyuburkan rambut dengan kuning telur:

  • Siapkan satu butir kuning telur ayam kampung.
  • Kocok sampai mengembang, kemudian oleskan keseluruh rambut.
  • Agar meresap diamkan selama 15-20 menit.
  • Selanjutnya bilas dengan memakai air dingin sampai bersih. Untuk menghilangkan bau amis sebaiknya kamu keramas.
  • Lakukan secara rutin 2-3 kali seminggu setelah mandi.

3. Minyak zaitun

Dulu saya pernah membahas mengenai manfaat minyak zaitun untuk rambut, yang mana salah satunya dapat menumbuhkan rambut botak dengan cepat.

Hal ini dapat terjadi karena minyak zaitun mengandung semua vitamin yang dibutuhkan untuk pertumbuhan rambut secara alami.

Cara menumbuhkan rambut botak dengan minyak zaitun:

  • Sediakan minyak zaitun kualitas terbaik secukupnya.
  • Setelah selesai mandi, oleskan minyak ini merata keseluruh bagian rambut.
  • Tutup handuk hangat selama kurang lebih 30 menit.
  • Jika sekiranya sudah meresap bilas air dingin.
  • Minyak ini bisa kamu gunakan rutin 1 kali sehari.
Referensi

21 Cara Menghilangkan Bekas Luka dengan Cepat Secara Alami dan Medis – Cantikitu.com

Kemiri bisa menjadikan rambut hitam berkilau dan meningkatkan kesuburuannya. Untuk menggunakan biji kemiri ini, anda harus membakarnya terlebih dahulu. Setelah hangus atau gosong, maka biji kemiri ini akan terlihat berminyak. Kemiri yang sudah digosongkan tersebut kemudian digiling dan diaplikasikan ke seluruh bagian rambut. Sebaiknya, digunakan pada malam hari dan pagi-pagi anda bisa keramas.