Bagaimana memainkan alat musik tradisional yori ?


Yori adalah alat musik tradisional yang terbuat dari kulit pelepah enau dan tali dari kulit kayu. Fungsi alat musik Yori ialah sebagai penghibur diri karena suara yang diciptakan tidak keras, tapi setidaknya suasana tidak menjadi sunyi.

Alat musik ini terbuat dari pelepah enau dan tali yang terbuat dari bahan kulit. Alat musik ini berbentuk pipih dan terdapat lubang yang berbentuk garpu tala ditengahnya. Cara memainkanya dengan ibu jari tangan kanan dimasukkan ke tali yang berbentuk cincin dan jari-jari tangan kiri memegang bambu atau buluh tui yang talinya agak panjang. Yori diangkat dan dimasukkan ke dalam mulut, ibu jari berfungsi sebagai penahan di bagian bawah agar tidak bergoyang. Yori ditiup seperti memainkan harmonika. Pada saat pemain meniup, jari tangan kiri yang memgang buluh tui menyentak-nyentak tali untuk menggetarkan selaput penggetar yang berbentuk garpu tala.