Bagaimana memahami kondisi burung anis kembang yang kurang birahi ?

Bagaimana memahami kondisi burung anis kembang yang kurang birahi ?

Memahami kondisi anis kembang yang kurang birahi

Ada beberapa penyebab anis kembang kurang birahi, antara lain umurnya masih muda / bakalan, perawatan yang kurang tepat (khususnya masalah EF), dan sebagainya. Ciri-ciri anis kembang yang kurang birahi antara lain:

  • Bulu-bulunya kerap mengembang, sehingga tubuhnya terlihat seperti gemuk / membulat.
  • Tubuhnya terlihat sering bergetar.
  • Kotorannya cenderung berbentuk pasta, dengan ukuran lumayan besar.
  • Burung menjadi jarang berbunyi. Jika didekati akan berubah manja, sambil menggetarkan kedua sayapnya.
  • Jika dipertemukan dengan burung betina, anis kembang jantan hanya diam saja, atau mau ngidang sebentar setelah itu kembali membulatkan badannya. Dalam kasus lain, ada juga burung yang cenderung menyerang betinanya.
  • Ketika dilombakan, anis kembang yang kurang birahi cenderung diam, tidak mau berbunyi. Kalau pun bunyi, hanya sesekali mengeluarkan suara ngeplongnya. Tetapi sebagian besar waktu hanya dilewati dengan berdiam diri saja.

sumber : www.omkicau.com