Bagaimana Mark Zuckerberg bisa membuat facebook menjadi media yang mempunyai profit hingga milliaran dolar per tahunnya?

Seperti yang kita ketahui Mark Zuckerberg hanyalah seorang Mahasiswa yang Drop Out dari salah satu universitas ternama di dunia, namun bagaimana dia mampu menciptakan Facebook (Situs web yang dia ciptakan) Menjadi sebuah media sosial yang memiliki profit hingga miliaran dollar per tahunnya?

A post was merged into an existing topic: Mengapa facebook tetap menjadi media sosial paling populer?

Seperti yang dikatakan oleh Ekaterina Walter dalam bukunya yang berjudul Think Like Zuck bahwa Mark Zuckerberg memiliki mental yang dapat menggerakan seorang pemimpin untuk membangun suatu bisnis yang sukses. Terdapat 5P yang tercantum dalam buku yang ditekuni oleh Mark Zuckerberg sehingga dapat membawa facebook menjadi media yang mempunyai profit milliaran dolar, yaitu:

  1. PASSION - Menjaga semangat dan komitmen agar selalu terisi penuh dengan mengejar sesuatu yang anda percaya.

  2. PURPOSE - Jangan hanya menciptakan produk hebat, buatlah pergerakan yang berarti.

  3. PEOPLE - Bangun superteam yang bisa membantu mengeksekusi visi anda.

  4. PRODUCT - Buat produk yang inovatif, yang melanggar semua peraturan, yang mengubah segalanya.

  5. PARTNERSHIPS - Membangun kemitraan yang kuat dengan orang-orang yang mendorong imajinasi dan memberi semangat pada saat eksekusi.

Source :

Mark Zuckerberg seorang pendiri facebook, bisa dibilang salah satu pengusaha paling sukses di dunia, situsnya kini telah menjangkau lebih dari 900 juta pengguna aktif. Lalu berikut ini adalah 7 poin penting yang membuat dia sukses:

  1. Dia benar-benar percaya dengan apa yang sedang dilakukan, sangat dibutuhkan banyak dedikasi untuk menjadi sukses, tidak hanya selama jam bekerja saja.

  2. Dia selalu siap menerima kritik, dalam proses pengembanganya facebook dulunya pernah mengalami kerugian yang lumayan, namun Marck Zuckerberg tetap kuat dalam menghadapi tantangan

  3. Dia senang untuk bermimpi besar, Mark Zuckerberg membidik satu miliar pengguna facebook sejak hari pertama, sudah sangat jelas bahwa ia memiliki gagasan yang besar tentang kesuksesan.

  4. Dia tidak takut untuk mengambil risiko, saat mengumpulkan uang untuk facebook, Mark Zuckerberg mengambil serangkaian risiko yang signifikan.

  5. Dia belajar menjadi esklusif, ketika facebook pertama kali dimulai, akses ini hanya untuk perguruan tinggi top di amerika seperti Harvard, Yale, Darthmouth dll. Lalu mahasiwa dari perguruan tinggi lain di seluruh negeri juga ingin mencobanya, sehingga Mark Zuckerberg membuatnya agar eklusif.

  6. Dia tidak pernah lepas dari persaingan, semenjak pertama kali facebook muncul ke public, Mark Zuckerberg memiliki persaingan besar dari lebih 20 situ serupa.

  7. Misi yang ia miliki sangatlah jelas, karena dari awal ia mengatakan bahwa misinya adalah “membuat dunia lebih terbuka”. Sampai saat ini facebook juga menyatukan anggota keluarga yang telah lama hilang, melaporkan konflik di wilayah di mana kebebasan berbicara dilarang dll.

Jadi menurut saya kesuksesan Mark Zuckerberg yang mempunyai profit hingga miliaran dollar per tahunya bukanlah hanya keberuntungan, namun merupakan kombinasi dari kerja keras, semangat, dan keberanian untuk bermimipi besar.

Source: 7 Reasons Why Mark Zuckerberg Is A Super Successful Billionaire - Addicted 2 Success

A post was merged into an existing topic: Mengapa facebook tetap menjadi media sosial paling populer?

Mark Zuckerberg, dia mengguncang dunia setelah mendirikan Facebook pada tahun 2004. Facebook tak hanya mengubah cara orang berkomunikasi tetapi juga membuat pendirinya kaya raya.
Ada sejumlah kunci suksesnya yang ditelaah oleh para ahli pengembangan bisnis, 7 di antaranya adalah sebagai berikut:

  1. Punya Mimpi
    Zuckerberg merancang facebook mulai dari mimpi. “Kami membangun sesuatu yang kami pikir bagus. Kami ingin membantu orang berbagi foto, video, dan berbagi pesan satu sama lain,” ujarnya.

  2. Berpikir Besar
    Meski awalnya “proyek” kampus, Zuckerberg, berpikir bahwa dengan Facebook cara berkomunikasi orang akan berubah. “Dengan memberi orang kekuatan untuk berbagi, kami membuat dunia lebih transparan,” ujarnya.

  3. Mulailah dari yang Kecil
    Mark Zuckerberg mulai membangun Facebook dari kamarnya yang kecil.

  4. Percaya Diri
    Percaya pada kemampuan diri sendiri menjadi hal paling penting. “Saya memulai bisnis website ketika masih 19 tahun. Saya tak tahu apa-apa soal bisnis. Tetapi kunci simpelnya adalah, jika kita memulainya dari sesuatu yang lebih mudah, kita pasti bisa membuat suatu progress (kemajuan),” ujarnya.

  5. Ikuti Naluri
    Zuckerberg begitu menyukai duduk berlama-lama di depan komputer untuk membuat suatu program. Gairah itu ia pelihara hingga kuliah. Meskipun ia drop-out, bukan berarti gairahnya berkurang. Justru ia makin tertantang hingga lahirlah Facebook.

  6. Tekun dan Fokus
    Fokuslah pada impian kita dan tekunlah mengerjakannya. Jangan cepat menyerah karena tak ada sukses yang didapat dengan mudah.

  7. Tidak Takut Menghadapi Para Raksasa
    Zuckerberg memulai Facebook dengan impian website itu akan jadi jantung industri internet. Padahal saat itu sudah ada raksasa yang sulit digoyahkan, yaitu Google. Namun selalu ada jalan baru, model baru, atau peluang baru yang belum digarap pihak lain. Karena itu tak perlu takut memulai hal yang baru dan bersaing menghadapi raksasa.

Referensi:
7 Rahasia Sukses Mark Zuckerberg, Pendiri Facebook

Mark Zuckerberg, pendiri Facebook, bisa dikatakan adalah salah satu entrepreuner paling sukses di dunia. Hanya pada umur 24 tahun dia menjadi miliarder termuda di dunia dan memiliki setidaknya 900 juta pengguna aktif di website miliknya. Semua yang dia raih sekarang ini hanya bermula dari sebuah projek yang ia mulai di ruang asrama kampusnya dahulu, dan ada beberapa alasan mengapa Mark Zuckerberg merupakan seorang miliarder yang sukses :

  1. Percaya akan apa yang dilakukannya
    Di saat teman-temannya asik berpesta, Mark Zuckerberg tetap berada di kamarnya dan bekerja mengkoding website buatannya sampai pagi buta. Tidak mudah untuk bekerja keras berjam-jam untuk membangun sebuah perusahaan dari nol tanpa adanya keyakinan dan menikmati apa yang sedang dikerjakan.

  2. Selalu siap menerima kritikan
    Pada kebangkitannya menjadi sosial media terpopuler, facebook juga mengalami beberapa
    halangan yang harus dihadapi. Dari masalah ke-legalan dengan pendiri sebelumnya, sampai
    dilarangnya facebook di berbagai negara. Bermodal tekad dan tahan banting, Mark Zuckerberg
    dan timnya tetap kuat dan siap menghadapi tantangan tantangan yang akan datang kedepannya.

  3. Bermimpi besar
    Tidak banyak orang yang berani percaya bahwa projek yang dimulainya hanya dari dalam kamar asrama dapat menjadi sebuah fenomena di dunia luas. Mimpinya yang besar yaitu mendapatkan 1 miliar pengguna dari awal adalah sebuah motivasi dan visi untuk lebih menekuni projek yang digelutinya pada saat itu.

  4. Tidak takut untuk mengambil resiko
    Saat meningkatkan keuangan facebook, Mark Zuckerberg banyak mengambil resiko. Seperti menghindari investor investor besar, membatalkan meeting, dan panggilan telpon yang ditolak demi meningkatkan permintaan. Sering dikatakan di dunia bisnis bahwa tidak mengambil resiko adalah resiko terbesar.

  5. Jelas tentang tujuannya & melihat kedepan
    Zuckerberg pernah berkata bahwa misinya adalah untuk “membuat dunia semakin terbuka”. Sekarang facebook menyatukan keluarga yang sudah lama hilang, merupakan tempat mengemukakan pendapat, berbagi berita, dan sebagainya. Mengerti apa yang dituju dan tetap fokus adalah cara terbaik untuk memastikan bahwa kamu mencapai tujuanmu.

Kesimpulannya adalah Mark Zuckerberg tidak mendapatkan semuanya secara instan. Dengan kerja keras, passion, mimpi yang besar, serta keberanian dalam mengambil resiko dan fokus untuk maju ke depan adalah berbagai cara yang dilakukan Mark Zuckerberg agar mampu menciptakan suatu media sosial dengan profit miliaran dolar pertahunnya.