Bagaimana Keindahan Bunga di Tomita, Jepang?

Berbicara mengenai Jepang, tidak selalu memperbincangkan anime atau gaya hidup masyarakatnya yang unik. Keindahan wisatanya menjadi alasan lain masyarakat Indonesia menjadikan Negeri Sakura ini sebagai tujuan wisata.

Destinasi wisata menarik yang hits di Jepang adalah Pertanian Tomito. Ribuan bunga dengan warna warni yang berbeda membentang luas di hamparan pertanian tersebut. Bagaimana keindahan lain dari pertanian Tomita?

Pertanian Tomita pertama kali berdiri pada tahun 1897. Ketika itu seorang petani bernama Tokuma Tomita mulai membajak padang gurunnya dan mengganti dengan budidaya bunga lavender. Usahanya pun berhasil, ladang lavender miliknya terus bertambah, hingga pada akhirnya bunga-bunga itu dikirim ke luar negeri.

Budidaya ini pun terus berlanjut hingga turun temurun. Jenis lavender-nya pun bervariasi dengan berbagai warna. Alhasil, dengan perbedaan warna itu lah membentuk gugusan pelangi indah di atas lahan pertaniannya.

Di tahun 1970, diketahui jumlah lavender yang mengisi lahan itu seluas 230 hektar. Keindahan itu pun menjadi daya tarik bagi wisatawan, sehingga kini lokasi itu bukan sekadar pertanian. Namun juga menjadi tempat pariwisata. Wisatawan pun dibuat takjub dengan hamparan luas bunga lavender dengan berbagai warna. Mata kamera mereka pun jarang berhenti untuk mengabadikan momen di Pertanian Tomito.

Pertanian Tomito juga menyediakan galeri dari berbagai jenis bunga. Mereka juga menyediakan fasilitas lain seperti proses pembuatan parfum hingga cara budidaya bunga lavender. Untuk tiba di lokasi pun tak sulit, hanya 45 menit dari Bandara Internasional Asahikawa.

Sumber:
https://www.goldenrama.com/goldenstories/detail/liburan-ke-jepang-jangan-lupa-lihat-keindahan-bunga-di-tomita