Bagaimana karatekristik kain american drill ?

Kain american drill merupakan salah satu jenis kain yang sering digunakan untuk membuat pakaian seperti PDH, kemeja, dll. Dalam hal ini kira-kira bagaiamanakah karakteristik dari kain american drill tersebut ?

100_1594

2 Likes

Kain amreican drill merupakan salah satu jenis kain drill dimana kain ini memiliki tekstur mirik atau diagonal dan memiliki jahitan benang yang kuat. Kain ini berasal dari percampuran dari jenis kain katun dan kain polyster. Permukaan jenis kainnya cnederung rapat dan kuat. Oleh karena itu kain ini sering digunakan untuk pakaian dinas harian dimana pakaian tersebut sering digunakan dalam kegiatan sehari-hari.

Sumber :

American drill termasuk jenis kain drill yang lembut seperti japan drill, hanya saja lebih kaku. American drill juga terbuat dari campuran katun dan polyester, serta tergolong memiliki serat yang sedang. Seperti bahan drill lainnya, american drill memiliki tekstur yang halus, serta dapat menyerap air dengan baik sehingga adem saat dipakai. Secara kualitas dan harga, american drill masih di bawah japan drill.

American drill memiliki campuran polyester yang cukup banyak. Polyester atau plastik membuat tekstur kain lebih kaku. Walaupun kaku, polyester membuat kain tidak mudah kusut dan mengkerut. Apabila dipakai dalam jangka waktu yang panjang, kainnya tidak mudah lepek atau lemas.


Sumber: aparelsae.com

Kain American drill ini cukup familiar di Indonesia. American drill biasanya banyak digunakan pada berbagai produk, berikut beberapa contohnya :

  1. Kemeja PDL/PDH
  2. Kemeja Korsa/Tactical
  3. Seragam Kerja
  4. Seragam Himpunan Mahasiswa
  5. Seragam Organisasi
  6. Seragam Komunitas
  7. Blazer
  8. Jas Almamater
  9. Rompi
  10. Topi, dan masih banyak lagi.

Kelebihan Kain American Drill

American drill merupakan jenis kain yang cukup terkenal di Indonesia. Hal ini dapat ditunjukan dengan jumlah pencarian pada kolom pencarian google yang mencapai 100 kali pencarian per harinya.


Sumber: trends.google.com

Kepopuleran kain American drill juga bukan tanpa sebab, menurut Apriliana dan Syamwil (2014) kain yang baika adalah kain yang memiliki kerapatan serat sedang. KAin dengan anyaman benang yang sesuai dapat memberikan ruang sirkulasi sekaligus menjaga ancaman dari luar.

Hal tersebut dapat terjadi karena anyaman pada kain yang terlalu renggang sehingga warna tidak banyak yang tersimpan dan warna tidak dapat meresap kedalam helaian benang secara baik. Namun dalam kelunturan kain terhadap pencucian yaitu nilai perubahan warna (Grey Scale) mempunyai nilai 4 – 5 yang masuk kategori baik dan Staining scale penodaan warna mempunyai nilai 5 yang masuk kategori baik sekali, hal tersebut dikarenakan ikatan warna yang terdapat dalam kain sangat kuat sehingga warna tidak mudah terlepas dan menodai kain lain (Apriliana dan Syamwil, 2014)

Berikut beberapa kelebihan dari kain American drill:

  1. Harga bahan American Drill yang tidak terlalu mahal meskipun kualitasnya sudah bagus.

  2. Bisa menyerap keringat dengan baik sehingga Anda tidak perlu khawatir jika kemeja akan basah karena keringat dan membuat Anda tidak nyaman ketika menggunakannya.

  3. Merupakan bahan yang memiliki serat benang sedang (medium) namun tetap terasa adem sehingga nyaman untuk digunakan sepanjang hari.

  4. Kain American drill memiliki banyak pilihan warna yang bisa Anda pilih.

  5. Perawatan kain American Drill yang bisa dibilang cukup mudah, di mana bahan ini mudah dicuci, tidak mudah kusut meskipun dibordir, dan mudah untuk disetrika sehingga timbul kesan rapih ketika kita menggunakannya.