Bagaimana Karakter Diplomasi Budaya Amerika Serikat?

Karakter Diplomasi Budaya Amerika Serikat

Sederetan program budaya telah menjadi ‘menu’ dari Bureau of Educational and Cultural Affairs , seperti yang telah dijabarkan di atas
Bagaimana Karakter Diplomasi Budaya Amerika Serikat ?

Karakter Diplomasi Budaya Amerika Serikat


Sederetan program budaya telah menjadi ‘menu’ dari Bureau of Educational and Cultural Affairs , seperti yang telah dijabarkan di atas. Dengan memperhatikan lebih dalam, tulisan mencoba menarik benang merah karakteristik diplomasi budaya Amerika Serikat, baik implisit maupun eksplisit, yang telah berkontribusi dalam membangun image negara ini di mata masyarakat internasional.

Amerika Serikat merupakan negara yang aktif dalam melakukan diplomasi budaya. Oleh karenanya, Amerika Serikat tidak dapat dipisahkan ketika kita membahas tentang aktivitas diplomasi budaya. Hal ini bukan karena nilai budayanya yang unik dan terlihat superior, tetapi juga karena ekspor nilai-nilai budaya yang dilakukan Amerika lewat diplomasi ini telah menyebabkan nilai-nilai budayanya diterima dan tertanam dalam hati masyarakat internasional. Berbeda dengan diplomasi tradisional yang terkesan formal, kaku, dan obvious, diplomasi budaya lebih terkesan tidak kentara ( subtle ) karena menggunakan seni dan budaya sebagai alatnya. Hal ini mengakibatkan diplomasi budaya tidak dilihat sebagai sesuatu yang bersifat mengancam. Namun di sisi lain, budaya sangatlah powerful karena bersifat universal dan di- share bersama oleh semua masyarakat di seluruh dunia.

Dan seperti yang sudah disinggung sebelumnya, diplomasi budaya adalah turunan dari diplomasi publik. Sesuai namanya, target yang hendak dituju diplomasi ini adalah publik, atau dapat dikatakan diplomasi budaya adalah diplomasi people-to people . Program-program diplomasi budaya ini ingin menjangkau kalangan lebih luas yang tidak mungkin tersentuh oleh diplomasi tradisional yang eksklusif dan elite. Diplomasi budaya terlihat lebih “ down to earth ” dan inklusif dengan audiensnya. Dengan mendekati publik, diplomasi budaya diharapkan dapat membangun mutual understanding yang sifatnya lebih ‘ bottom-up’ . Dengan jalan membentuk opini publik yang sedemikian rupa dalam jangka waktu yang panjang dan berkesinambungan, dampak diplomasi yang dihasilkan kelak dapat menyentuh kalangan elite atau decision maker di negara yang dituju tersebut, yakni terjadinya perubahan kebijakan, yang mungkin lebih berpihak terhadap negara pelaku diplomasi, dalam hal ini adalah Amerika Serikat. Strategi ini sangat berhasil dalam diplomasi jazz yang pernah dijalankan Amerika Serikat pada era Perang Dingin silam dalam menghadapi seterunya Uni Soviet.

Untuk mendekati people maka idealnya pelaku diplomasi budaya seharusnya adalah people juga. Hal ini untuk meniadakan gap atau perbedaan kelas yang bisa terjadi antara dari pelaku diplomasi dan audiensnya (target). Maka dengan itu, Amerika Serikat mengutus para seniman budaya, artis, performer, dan sejenisnya yang juga berasal dari masyarakat biasa, untuk menjadi utusan budaya dalam program diplomasi budaya ini untuk mengunjungi negara-negara di dunia dan berinteraksi dengan masyarakat di sana. Dengan mengirimkan people untuk berhubungan dengan people, hubungan dan komunikasi diharapkan dapat terjalin lebih erat dan berkesinambungan.

Karena targetnya adalah masyarakat ( people ), maka sudah seharusnya diplomasi budaya dapat menarik perhatian ( attention ) dan minat para audiensnya sebesar mungkin, baik dalam kualitas maupun kuantitas. Diplomasi budaya haruslah memiliki nilai dan karakter yang dirasakan dekat oleh mereka. Keunikan inilah yang membuatnya berbeda dari diplomasi tradisional yang terkesan membosankan. Oleh karenanya, setiap diplomasi budaya, dalam hal ini, Amerika Serikat ini memiliki sifat fun dan menghibur ( entertaining ). Seni dan budaya pada hakekatnya adalah sesuatu yang menyenangkan bagi setiap orang. Maka dengan membawa serta rasa fun ini, diplomasi budaya diharapkan dapat memenangkan hati para audiensnya. Dengan memenangkan hati mereka, maka secara tidak langsung akan mudah mempengaruhi dan menanamkan image baru, yaitu image Amerika Serikat yang lebih baik. Memberikan kesenangan juga bertujuan untuk mencari kesamaan dan membangun suatu hubungan. Kedua hal ini dapat membuat program tersebut bertahan untuk jangka waktu yang lama dan dapat terus diterima oleh para audiensnya. Menurut penulis, dengan rasa fun itu diharapkan value ataupun nilai yang terkandung dalam diplomasi budaya tersebut dapat melekat di hati masyarakat.

Target audiens yang dituju dalam program diplomasi budaya Amerika Serikat ini secara khusus adalah kalangan anak muda ( youth ) di seluruh dunia. Hal ini didasarkan pada kenyataan bahwa anak muda adalah cikal bakal pemimpin suatu negara, atau setidaknya akan menjadi orang yang berpengaruh di negara yang dituju kelak. Anak muda juga merupakan generasi yang terbuka ( open minded ) dengan sesuatu hal yang baru. Dengan mendekati anak muda, diharapkan image dan kesan Amerika Serikat dapat dibangun dan tertanam dengan baik dan bertahan di dalam hati mereka. Hal ini berguna dalam jangka waktu yang panjang ke depannya, saat anak-anak muda tesebut menjadi pemimpin politik atau orang yang berpengaruh dalam negerinya di masa depan. Hingga akhirnya suatu saat nanti dapat memberikan benefit langsung bagi Amerika Serikat. Tetapi yang patut diingat adalah hal ini membutuhkan waktu yang panjang dan proses yang berkesinambungan.

Karakter diplomasi budaya Amerika yang lain adalah bernilai edukatif. Setiap program budaya yang diselenggarakan pasti memiliki nilai informasi dan edukasi bagi para audiensnya. Program seni seperti musik, tari ataupun olahraga selalu menyelenggarakan workshop atau master class di sela-sela pertunjukannya. Hal ini dilakukan guna membagikan ilmu dan wawasan kepada masyarakat yang membutuhkan agar mereka dapat meng-upgrade skill performance maupun pengetahuan mereka terhadap seni dan budaya tersebut. Workshop maupun master class yang diselenggarakan dengan audiens juga menunjukkan bagaimana sisi demokratis Amerika Serikat dalam berinteraksi dan mengajar. Didasarkan asumsi bahwa nilai-nilai individu dan kesetaraan dalam mendapatkan kesempatan disampaikan secara implisit di dalam kelas ataupun performances .

Karakter diplomasi yang komunikatif juga dapat kita lihat pada aktivitas diplomasi budaya Amerika Serikat. Interaksi dan dialog yang terjadi di setiap kegiatan sangat menunjang terciptanya keakraban di antara para pelaku program diplomasi budaya dengan para audiens yang menyaksikan maupun turut serta dalam program tersebut. Aspek komunikatif ini akan mendorong terjadinya interaksi lebih dalam di antara mereka yang berujung pada terciptanya kedekatan. Kedekatan yang ada juga akan memudahkan masing-masing pihak untuk dapat memahami satu sama lain. Keakraban dan kedekatan ini sejatinya akan terus dipelihara dan ditingkatkan hingga tercapai tujuan akhir diplomasi budaya yaitu menciptakan mutual understanding .

Berbicara tentang nilai dan value, setiap program dan event diplomasi budaya yang dijalankan Amerika Serikat pasti mempunyai misi menyebarkan nilai-nilai dan values Amerika Serikat sebagai suatu negara dan bangsa yang besar. Nilai-nilai inilah yang membuat Amerika Serikat menjadi bangsa yang besar seperti sekarang ini. Nilai-nilai tersebut antara lain: democracy, freedom, individualism, tolerance, ethnic diversity, social responsibility, trust in the law, dan sebagainya. Dengan menyebarkan nilai-nilai Amerika ini kepada masyarakat luar negeri, maka secara tidak langsung soft power Amerika Serikat akan tertanam di negara-negara dunia. Diplomasi budaya membangun pemahaman dengan berusaha untuk membiasakan masyarakat asing dengan negara dan budayanya, dan berharap menghadirkan image positif lewat proses familiarization ini.

Ada sisi lain dari diplomasi budaya Amerika Serikat yang patut dicermati lebih dalam. Di satu sisi, diplomasi ini ingin memamerkan seni dan budaya asli Amerika Serikat. Namun di sisi lain, Amerika Serikat juga harus menunjukkan respect terhadap budaya setempat atau budaya lokal di negara yang dituju. Seperti yang diungkapkan Cynthia Schneider dalam tulisannya, diplomasi budaya harus dapat menjangkau dan selaras dengan masyarakat lokal di negara yang dituju, yakni dengan menunjukkan respect terhadap tradisi dan budaya lokal negara tersebut. Dengan memperhatikan aspek ini, maka nilai-nilai dan tujuan dari diplomasi budaya yang hendak disampaikan tersebut dapat lebih mudah diterima. Oleh karena itu, Amerika Serikat dalam setiap program diplomasi budaya yang dijalankannya selalu melibatkan artis maupun komunitas lokal untuk ikut berpartisipasi dan berkolaborasi dengan artis yang diutus. Dengan kolaborasi ini, maka akan terlihat perpaduan budaya dan ( cultural exchange ) antara kedua pihak, yaitu Amerika Serikat dengan negara yang dikunjungi. Hal ini juga berguna untuk memberikan kesan yang mendalam bagi masyarakat di negara tersebut dan membangun hubungan.

Secara umum, budaya dapat dibedakan menjadi dua kelompok, yaitu high culture , seperti sastra, seni (museum), edukasi yang biasa ditujukan bagi kalangan elite; dan popular culture, seperti musik, olahraga, yang diperuntukkan bagi masyarakat secara umum (massal). Dan Amerika Serikat, dengan kekayaan budaya dan seni kontemporer yang dimilikinya, mencoba menggunakan pendekatan pada dua level budaya tersebut. Hal ini dipilih untuk menjangkau audiens yang lebih beragam ( diverse ). Di sinilah Amerika Serikat menggunakan secara maksimal kelebihan dan kekurangan serta keunikan dari masing-masing seni dan budaya tersebut demi mendapatkan keuntungan yang maksimal dari aktivitas diplomasi budayanya ini. Dengan pendekatan yang berbeda ini, diharapkan aktivitas diplomasi budaya Amerika Serikat dapat secara efektif mengenai sasaran dan menjangkau publik yang lebih luas. Charles Wolf Jr. juga menekankan karakter ini dalam tulisannya, bahwa diplomasi budaya (publik) dapat dikirimkan oleh pemerintah ke sasaran yang lebih luas ( public ), atau mungkin juga kalangan tertentu ( selected public ).

Setiap diplomasi budaya yang dijalankan Amerika Serikat pasti akan memperhatikan lingkungan ( environment ) yang akan dituju karena setiap negara dan masyarakatnya memiliki kondisi maupun latar belakang yang berbeda-beda. Mengutip tulisan Cynthia Schneider: “program yang berhasil di Moscow belum tentu juga berhasil di Muscat, begitu juga sebaliknya”. Lingkungan ( environment ) merupakan sesuatu yang mutlak harus dipahami demi efekifnya sebuah diplomasi. Program yang berhasil di suatu negara belum tentu juga berhasil di negara lain. Oleh, karenanya, memilih program diplomasi budaya yang tepat dapat membantu program tersebut berjalan efektif dan meraih benefit pada saatnya. Maka para official State Department harus jeli dalam melihat mana program yang cocok dan efektif untuk dijalankan pada suatu negara.