Bagaimana jika Penyuka Fotografi mengunjungi Destinasi Cantik di Jawa Timur ini?

Pantai Kedung Tumpang

Pantai cantik yang bernama Kedung Tumpang ini terletak di Desa Pucanglaban, Kecamatan Pucanglaban, Kabupaten Tulungagung, Jawa Timur. Pantai ini terbilang unik karena memiliki laguna yang sangat indah. Perjalanan menuju Pantai Kedung Tumpang dari Terminal Tulungagung diperkirakan akan memakan waktu sekitar 2 jam perjalanan dalam kondisi normal.

Jarak tempuh diperkiraaan antara 47 kilomter sampai dengan 50 kilometer. Jalan menuju Pantai ini hampir tidak bisa diakses oleh bus atau kendaraan keluarga seperti MPV. Namun jika menggunakan kendaraan dengan penggerak empat roda kemungkinan masih bisa.

Coban Talun

Coban Talun merupakan salah satu tempat wisata yang lagi hits di Kota Wisata Batu. Coban Talun berlokasi di Desa Tulungrejo, kecamatan Bumiaji, Kota Batu. Akses menuju lokasi sangat mudah dan bisa diakses menggunakan kendaraan apa saja. Tiket masuk ke wisata ini pun murah, hanya 10.000. Di dalam Coban Talun ada spot foto yang sayang untuk dilewatkan, seperti taman bunga dan kampung apache.

image

Pantai 3 Warna juga bagus loh, Malang memiliki banyak sekali tempat wisata yang menarik. Ada wisata alam, wisata edukasi, wisata kuliner dan masih banyak lainnya. buat anda yang suka wisata pantai, malang bisa menjadi pilihan yang tepat. Ada banyak wisata pantai di malang yang memiliki pemandangan yang indah salah satunya pantai 3 warna.

Pantai ini terletak di Jl. Sendang Biru, Tambakrejo, Sumbermanjing, Malang. Selain menikmati keindahan pantainya, kamu juga bisa menikmati keindahan bawah laut di pantai 3 warna ini dengan menyewa peralatan snorkling.