Bagaimana Hubungan Spiritual dengan Agama?

spiritual vs agama
Kata spiritual memiliki akar kata spirit yang berarti roh. Kata ini berasal dari bahasa Latin, spiritus, yang berarti napas. Spiritual adalah energi kehidupan yang mengacu pada makna internal kemanusiaan. Spiritualitas berhubungan dengan pengalaman religius sebagai pengalaman yang Transenden, sedangkan agama juga merupakan pengalaman transenden, sehingga dalam hubungan dengan belief system, spiritualitas adalah agama. Agama memang tak pernah bisa dilepaskan dari kerohanian (spiritualitas). Agama tanpa spiritualitas bukanlah agama, hanya simbol-simbol tanpa makna.

Menurut youdics, bagaimana hubungan antara spiritualitas dengan agama?

3 Likes

Spiritualitas dengan agama menemukan hubungan nya dalam ekspresi kehidupan yang mencerminkan sikap imanen sekaligus transenden. Spiritual adalah kondisi ruhani, inner , batiniah, invisible . Spiritualitas adalah energi yang memancar dari kondisi batin. Agama-agama merupakan sumber spiritualitas.

Dalam terminologi yang umum, spiritualitas adalah kerohaniahan (bersifat ruhiah) yang inner , batiniah, invisible , sebagai lawan dari yang bersifat jasmaniah, kasat mata, visible dan formal. Tidak ada definisi tentang spiritualitas yang komprehensif yang bisa menggambarkan luasan maknanya.

Namun demikian, pada awalnya spiritualitas berhubungan erat dengan pengalaman pribadi yang bersifat transendental dan individual dalam hubungan individu dengan sesuatu yang dianggapnya bermakna. Atas dasar pengertian tersebut, seorang agamawan mainstream –Ulama, Pendeta, Bikhu, Pandita– bisa menjadi sangat spiritualis karena kedalaman pengamalan ibadah dan pengalaman ruhaniah keagamaannya.