Bagaimana gejala klinis yang dialami oleh hewan yang terkena penyakit Bovine papular stomatitis?

Penyakit ini juga dinamakan Stomatitis Papulosa.

Sesudah infeksi lokal pada selaput lendir mulut maka dalam beberapa hari hingga seminggu terjadi pada tempat infeksi, bercak-bercak yang merah kelabu. Sesudah beberapa hari maka pada tempat itu terbentuk plak berwarna merah coklat dan menonjol di atas jaringan sekitarnya. Penonjolan-penonjolan ini bergaris tengah 1 - 2 cm. Bagian tengahnya secara cepat memperlihatkan nekrosa tetapi bagian jaringan mati ini erat hubungannya dengan lapisan bawah. Juga di sini terlihat bahwa kesembuhan mulai sentral sehingga terjadi struktur berbentuk cincin atau telapak besi kuda.

Pada infeksi alami kerusakan-kerusakan berlokalisasi pada gusi, langit langit, bibir, lidah dan cermin hidung. Hewan terhama biasanya tidak memperlihatkan gejala-gejala sakit. Infeksi sekunder dengan kuman-kuman dapat menyebabkan penyakit berlangsung berbulan-bulan. Juga pada hewan yang lemah karena sebab lain penyakit dapat berjangkit menahun.

Referensi: Ressang, AA. 1986. Penyakit Viral Pada Hewan. Jakarta: UI-Press.

bl2