Bagaimana gejala klinis penyakit akibat infeksi Trematoda Monogenea?

image

Kelompok Trematoda Monogenea biasa dikenal sebagai cacing pipih. Cacing ini termasuk Filum Platyhelminthes dengan simetri tubuh simetris bilateral, tidak memiliki rongga tubuh dan memiliki kelamin ganda (hermafrodit).

1 Like

image

Gejala klinis serangan ditandai dengan aktivitas ikan yang berenang dekat permukaan, bersembunyi pada salah satu sudut kolam pemeliharaan, kehilangan nafsu makan, menggosok-gosokkan tubuh ke bagian tepi kolam pemeliharaan, ikan kehilangan sisik, luka, mengeluarkan cairan kemerahan, terjadi gangguan pernafasan, insang bengkak dan pucat, dan memungkinkan infeksi sekunder oleh bakteri dan jamur. Pada dactylogiriasis dan gyrodactiliasis, kulit tidak kelihatan bening, kurus, produksi mucus tidak normal, tingkah laku dan berenang tidak normal.