Bagaimana Diagnosis Tremor?

Pada umumnya, tremor terjadi karena adanya gangguan pada bagian otak yang berfungsi mengatur pergerakan otot. Bagaimana Diagnosis Tremor?

image

Diagnosis Tremor
Untuk mendiagnosis tremor, dokter akan melakukan beberapa pemeriksaan, seperti:

  • Pemeriksaan fisik dan saraf. Pemeriksaan ini adalah untuk menentukan jenis, area, dan karakteristik dari tremor. Dokter dapat meminta pasien untuk menulis, memegang sebuah benda, meminta pasien untuk menyentuh hidung dengan jari, menggambar spiral dan lain-lain.
  • Tes darah dan urine. Tes darah dan urine adalah untuk mendeteksi fungsi hormon tiroid serta kadar zat tertentu yang dapat menjadi penyebab tremor.
  • Pemindaian. Pemindaian dilakukan dengan CT scan atau MRI untuk mendeteksi adanya kelainan pada otak.
  • EMG (elektromiogram). Tes ini dilakukan untuk mengukur aktivitas otot dan melihat respons otot terhadap perangsangan saraf.

Sumber : Tremor