Bagaimana cara yang tepat memberi makan chihuahua?

Bagaimana cara yang tepat memberi makan chihuahua?

  • Anak anjing di bawah enam bulan
    Chihuahua anakan harus mulai makan makanan anjing padat pada usia sekitar 3-4 minggu untuk melengkapi susu ibu mereka. Anak anjing berusia di bawah tiga bulan atau dengan berat kurang dari 1 kilogram bisa diberi makanan anjing secara konstan atau diberi makan setidaknya tiga sampai empat kali per hari sampai ia berusia enam bulan. Anakan Chihuahua, seperti semua anak anjing lainnya, membutuhkan banyak kalsium, protein, dan kalori pada tahap perkembangan untuk tumbuh dan tetap sehat.

  • Anak anjing di atas enam bulan
    Setelah anak anjing chihuahua mencapai usia enam bulan, Anda dapat mulai memberi makan anjing Anda lebih jarang. Seekor anak anjing chihuahua, berusia enam bulan sampai satu tahun, hanya perlu diberi makan 2-3 kali per hari. Beri makan chihuahua Anda di waktu yang sama setiap harinya dan berikan waktu padanya untuk makan selama setengah jam pada satu waktu untuk membantu membuat jadwal yang konsisten. Jadwal yang tepat akan membuat anjing Anda tahu waktu makan sekaligus melatihnya buang kotoran secara benar.

  • Chihuahua dewasa
    Chihuahua dewasa bisa diberi makan makanan anjing dewasa dua kali per hari, di pagi hari dan malam hari. Sebisa mungkin, jaga jadwal makan dengan memberi makan chihuahua dewasa pada waktu yang sama setiap hari, dan beri waktu pada anjing selama 30 menit untuk makan. Berhati-hatilah jangan sampai memberi makan chihuahua terlalu banyak karena kenaikan berat badan sedikit saja dapat berpengaruh negatif pada kesehatan anjing kecil seperti chihuahua.

Referensi:
http://www.kembangpete.com/2014/10/15/cara-paling-tepat-memberi-makan-anjing-chihuahua/