Bagaimana cara pemberdayaan masyarakat untuk mewujudkan ketahanan pangan?

Ketahanan pangan bisa diwujudkan dengan sosialisasi kepada masyarakat petani, menurut kakak bagaimana cara untuk memberdayakan petani?

1 Like

Ruang lingkup kegiatan untuk kegiatan pemberdayaan masyarakat supaya dapat mencapai ketahanan pangan yaitu dengan meningkatkan kemampuan dalam usahatani on farm, off farm , dan non-farm, menambahkan kemampuan dalam mengelola ketersediaan pangan, distribusi pangan, konsumsi pangan, dan kerawanan pangan, serta meningkatkan performa kelembagaan pangan dalam mengembangkan usahanya. Pemberdayaan masyarakat dilakukan melalui penambahan kapasitas sumber daya manusia supaya mampu bersaing memasuki pasar tenaga kerja dan kesempatan dalam berusaha untuk menciptakan serta meningkatkan pendapatan rumah tangga.

Peningkatan pendapatan rumah tangga akan membuat daya beli untuk memilih pangan yang beragam sesuai preferensi semakin tinggi termasuk kecukupan gizi yang semakin membaik sehingga ketahanan pangan pada tingkat rumah tangga dapat tercapai.

Daftar Pustaka
Haryana, A. 2009. Konsep dan Implementasi Strategi Nasional Penanggulangan Kemiskinan: Upaya Mendorong Terpenuhinya Hak Rakyat Atas Pangan. Bappenas.

3 Likes

-pemberian dana oleh pemerintah terhadap usaha tani untuk diversifikasi tanaman

  • penyuluhan dan pendampingan cara bertanam
    -pengembangan korporasi usaha tani
    -memonitoring dan mengevaluasi hasil pertanian
    -pengembangan teknologi usaha tani
    -apresiasi usaha pertanian

Menurut saya bisa dilakukan dengan penyuluhan kepada petani. Pendekatan sosial, mempelajari kebiasaan dan budaya dari petani harus diperhatikan dalam pemberdayaan petani. Sebagai penyuluh harus bisa memposisikan bahwa petani memang membutuhkan penyuluh/pendamping dalam kegiatan pertanian (bottom up), hal itu dirasa lebih efektif daripada penyuluh datang membawa materi sedangkan petani belum tentu membutuhkan materi tersebut. Memang terkadang tidak semua petani langsung tertarik ketika ada program-program baru, tetapi menurut pengamatan saya ada beberapa petani yang secara terbuka menerima inovasi terbaru yang dibawakan penyuluh dan ketika inovasi tersebut diimplementasikan dan berhasil, maka secara perlahan petani-petani lain akan mengikutinya.

1 Like