Bagaimana cara menjadi sukses dalam mengembangkan startup?

Dalam dunia entrepreneur, pasti tiap pengusaha ingin bisnis yang ia jalankan meraih kesuksesan. Namun, kadang kala mereka ragu dan merasa canggung untuk mengambil langkah besar dalam berbisnis. Mereka juga sering tidak memikirkan beberapa faktor pendukung yang dapat membuat bisnis mereka sukses. Apakah ada cara untuk mengatasinya? Bagaimana cara melakukannya? Dalam artikel ini, dijelaskan bagaimana anda seorang pebisnis meraih kesuksesan, apa yang harus anda lakukan, dan sukses seperti apa yang baik untuk anda.

Ada beberapa faktor yang pasti diinginkan oleh seorang pengusaha, diantaranya adalah:

  • Keuntungan
  • Kebebasan
  • Fleksibilitas
  • Tantangan
  • Inovasi
  • Kekuatan
  • Pengembangan diri
  • Warisan

Setiap pengusaha sukses memiliki sifat-sifat yang ikut berkontribusi dalam mengembangkan bisnisnya masing-masing. Sifat-sifat tersebut adalah

Berani mengambil keputusan
Seorang pengusaha yang sukses pasti berani untuk berkata tidak terhadap sesuatu dan begitu pula sebaliknya. Hal ini bukan semata-mata untuk menghindari resiko yang mungkin akan terjadi. Para pengusaha sukses bergantung pada insting dan data yang mereka punya. Namun ketika kedua hal tersebut tidak seimbang, ketika insting berkata ‘ya’ dan data ‘tidak’, maka seorang pengusaha akan siap untuk menghadapi apapun meski harus mundur dari suatu kesepakatan, dan pasti pengusaha sukses memiliki cara mereka dalam menghadapi kondisi seperti itu.

Visioner
Suatu bisnis yang baik adalah bisnis yang tidak terpaku pada hasil atau uang yang akan dihasilkan. Beberapa dari pengusaha sukses adalah mereka yang mau menguatkan dan memberikan kesempatan kepada orang lain. Karena ketika mereka mempekerjakan karyawan, pengusaha tersebut sadar bahwa mereka memiliki tanggung jawab sosial.
Pengusaha yang terpaku kepada hasil atau uang, cenderung menghabiskan waktunya untuk bekerja dan melukapan tanggung jawabnya sebagai manusia yang bersosial. Mereka cenderung tidak dapat menikmati waktu bersama keluarga, atau teman.

Sadar akan batasan dirinya
Pengusaha sejati adalah seseorang yang mau menerima kritik dan saran dari siapapun. Mereka juga harus mampu untuk membedakan mana saran yang bagus dan mana yang hanya omongan belaka. Maksud dari omongan belaka ini adalah mungkin seseorang dapat memberikan saran yang bagus namun tidak dapat membantu seorang pengusaha untuk menentukan keputusan.

Selalu belajar
Sangatlah disayangkan jika seorang pengusaha hanya bergantung pada pengetahuan yang ia punya. Hal ini bukan bermaksud bahwa setiap pengusaha harus selalu memperhatikan setiap detail. Cukup untuk memperhatikan deadline, kinerja pesaing, dan pemasaran.

Sehat
Pengusaha yang baik adalah seseorang yang paham kapan ia harus berhenti dan istirahat sejenak. Beberapa dari mereka akan meluangkan waktunya untuk berolahraga dan bahkan memperhatikan penampilannya.

Bersikap jujur
Pengusaha sejati adalah seseorang yang mau mengakui kesalahannya dan rela untuk memperbaikinya. Mereka tidak malu untuk minta maaf ketika mereka salah. Utamakan bisnis daripada gengsi.

Memperhatikan pesaing
Hal ini bukan bermaksud bahwa seorang pengusaha dapat ‘mencuri’ sesuatu dari pesaingnya. Ini bertujuan bahwa setiap pengusaha harus tetap memperhatikan perkembangan pasar dan perkembangan pesaing tentang apa yang mereka lakukan.

Mempunyai koneksi
Tidak semua pengusaha lahir dari keluarga yang kaya. Maka dari itu, mereka butuh dukungan selain dari keluarganya. Mencari dukungan dalam sisi finasial maupun motivasi dalam menjalankan usaha sangatlah dubutuhkan

Tidak merubah mindset
Untuk menyelesaikan sesuatu dengan sangat baik, maka seorang pengusaha harus mampu memahami dirinya kenapa mereka melakukan apa yang mereka lakukan. Seorang pengusaha harus mampu melihat setiap masalah yang menghambat suatu proses dan mereka harus mampu untuk mengatasinya.

Contohnya adalah buku, seperti yang orang selalu katakan bahwa ‘buku adalah jendela dunia’. Ketika seseorang tidak suka membaca buku, maka sedikit kesempatan yang ia miliki untuk memahami dunia. Begitu pula seorang pengusaha, mereka harus mampu melampaui apapun hal yang mereka benci terkait dengan bisnis yang mereka jalankan.

Membagi keuntungan
Seorang pengusaha sejati adalah mereka yang tidak segan untuk berterima kasih kepada orang lain. Mereka akan selalu menghargai setiap kinerja yang baik. Mereka selalu berbagi keuntungan karena mereka sadar bahwa apa yang mereka punya bukanlah semata-mata didapat dari jerih payah mereka sendiri, namun ada orang lain di belakangnya yang membantu.

Pengusaha tentu memiliki trik dan caranya sendiri, namun alangkah baiknya jika mereka selalu belajar untuk mengetahui hal baru. Untuk mengetahui mereka-pun butuh dukungan dari sekitar mereka untuk tetap pada tujuannya. Sifat- sifat tersebut, adalah contoh yang dimiliki oleh seorang pengusaha yang. Sekarang tergantung pada diri anda sendiri, apakah anda ingin memiliki sifat tersebut dan menjadi pengusaha yang baik, atau tidak?

Referensi