Bagaimana cara menjadi manajer yang baik dalam bidang teknologi ?

manajemen organisasi

Saya baru saja diangkat menjadi manajer,sebelumnya saya menjadi seorang programer biasa jadi saya belum tahu bagaimana cara menjadi manajer yang baik,saya sudah membaca beberapa artikel tentang manajer namun yang saya temukan hanya cara menjadi manajer pada umumnya,saya ingin bertanya apakah menjadi manajer dalam bidang teknologi harus melakukan hal lain atau sama saja seperti manajer biasanya?

Pertama-tama dalam menjadi manajer terdapat 3 jenis pemimpin yang dapat dijadikan acuan yaitu :

  1. Pemimpin yang menggunakan otoritasnya
    Setiap pemimpin pada dasarnya memiliki otoritas. Tanpa otoritas, pemimpin tidak dapat membuat banyak perubahan di dalam sebuah institusi yang ia pimpin.

  2. Pemimpin yang menggunakan keahliannya
    Pemimpin yang menggunakan keahlian juga memiliki otoritas namun ia cenderung tidak menggunakan otoritasnya. Orang mengikuti dia karena ia adalah seorang pakar yang patut untuk didengar. Mereka diikuti banyak orang karena keahlian yang ia miliki bukan karena otoritas yang ia miliki.

  3. Pemimpin yang menggunakan karismanya
    Pemimpin bukan hanya karena keahliannya namun juga karena dia memiliki karisma, contohnya adalah Mahatma Gandhi, Nelson Mandela, Martin Luther King Jr, Mother Theresa, Dalai Lama dan Pope Francis.

Setelah memiliki kemampuan diatas maka selanjutnya kita dapat menjadi manajer yang berfokus pada teknologi,beberapa hal yang dapat dilakukan manajer untuk memajukan teknologi adalah :

  1. Terbuka terhadap perubahan
    Teknologi tidak mungkin berubah secara perlahan.Dalam zaman saat ini perubahan sebuah teknologi tidak hanya cepat namun pesat,sebuah teknologi-teknologi baru bermunculan dalam waktu bahkan kurang dari satu tahun.Seorang manajer harus mengetahui hal terserbut dan harus mencari cara untuk menyikapi hal tersebut

  2. Memiliki pengetahuan
    Terdapat dua pengetahuan yang harus di miliki oleh manajer dalam bidang teknologi yaitu mengerti komputer dan mengerti informasi,dua hal tersebut merupakan satuan yang sangat penting dalam memimpin karena tidak mungkin seorang pemimpin memberikan arahan namun dia sendiri tidak mengerti apa maksud dari yang dia arahkan,dua hal tersebut dijelaskan sebagai berikut :

    • Mengerti komputer yaitu pengetahuan mengenai komputer yang mencakup pengertian mengenai istilah-istilah komputer, pemahaman mengenai keunggulan dan kelemahan komputer, serta kemampuan menggunakan komputer dsb.

    • Mengerti informasi yaitu pengetahuan yang meliputi bagaimana menggunakan informasi pada tiap tahap dari prosedur pemecahan masalah, di mana informasi diolah, dan bagaimana membagikan informasi dengan orang lain.

Hal-hal diatas merupakan beberapa cara yang dapat seorang manajer lakukan untuk menjadikan perusahaan yang dia pimpin dapat bersaing dalam perubahan teknologi yang saat ini tidak dapat diperkirakan kecepatannya.

Referensi

5 alasan kenapa banyak Manajer IT di Indonesia yang perlu ‘diganti’ | by Konten tentang Scrum | Modern Management | Medium
Sistem Informasi Manajemen | SELAMAT DATANG