Bagaimana cara mengobati penyakit sariawan pada ular?

image

Salah satu penyakit yang sering dialami ular adalah Sariawan. Sariawan pada ular bisa disebabkan dari berbagai hal seperti : Virus, Suhu yang fluktuatif (berubah berubah) dan tidak cocok terhadap ular kita, sehingga daya tahan tubuhnya menurun dan mudah terserang penyakit kandang yang kotor sehingga menjadi sarang kuman air minum yang jarang diganti sampai bercampur dengan urine ular kita selain itu juga bisa disebabkan luka luar seperti rubing yang parah sampai menyebar kedalam rongga mulut dan sebagainya.

Bagaimana cara mengobati penyakit sariawan pada ular?

Cara mengobati sariawan pada ular sangat membutuhkan kesabaran dan ketelatenan, karena, selain bau, mengobati sariawan pada ular juga harus tega dan berani soalnya saat kalian membersihkan luka sariawan, pasti ular kita kesakitan dan berontak, dan bisa jadi galak.

Cara mengobati penyakit sariawan pada ular adalah sebagai berikut :

  • Periksan luka sariawan ular

    Pemeriksaan ini untuk mengetahui seberapa parah luka sariawan ular kita dan memeriksa ada gigi ular yang patah, tanggal atau tersangkut dalam rongga mulut ular kita atau tidak. Jika sudah sangat terlalu parah, lebih baik bawa ke dokter hewan untuk mendapatkan perawatan yang tepat. Jika tidak terlalu parah dan kiranya bisa kita tangani sendiri maka lakukan langkah selanjutnya

  • Bersihkan luka sariawan setiap hari

    Sariawan ini terjadi dalam rongga mulut, jadi kalo mau ngobatin harus buka mulut si ular. Buka mulut ular dengan pelan pelan agar ular tidak kesakitan atau berontak. Dalam luka sariawan ada yang berwarna putih dan bau biasanya kita sebut jigong, dan kotoran lainnya (karna luka maka kotoran lain juga gampang nempel), bersihkan secara perlahan dengan cotton bud yang udah di celup alkohol, bisa juga dengan listerin campur air matang (1:2), selanjutnya obati dengan obat ALBOTHYL (oleskan menggunakan cotton bud pada luka sariawan yang sudah dibersihkan). Lakukan setiap hari agar luka sariawan pada ular cepat sembuh.

  • Jaga kebersihan kandang

    Pastikan kebersihan kandang terjaga. Sering sering pantau kandang untuk melihat kondisi kebersihan kandang. Jika ular PUP atau kencing segera bersihkan dan ganti alas, jaga kandang tetep kering dan hangat

  • Jaga suhu kandang

    Sesuaikan suhu kandang dengan kebutuhan ular dan jaga agar tetap stabil. Umumnya suhu yang pas untuk ular adalah 27˚-32˚ C. Berilah pengatur suhu untuk membantu mengatur suhu kandang atau tempatkan kandang di daerah yang suhunya stabil dan cocok dengan jenis ular yang kita pelihara.

  • Sabar dan telaten

    Seperti yang tadi sudah disampaikan kalau mengobati sariawan pada ular memerlukan sabar dan telaten karna gak mungkin sekali diobati si ular langsung sembuh kan, dan diatas sudah dijelaskan hal hal yang harus dilakukan dan harus Secara rutin.

    Selanjutnya untuk mengantisipasi si ular mogok makan berilah si ular minyak ikan, teteskan ke dalam mulut ular. jika si ular mau makan, berilah makan secara rutin seperti biasanya agar membantu proses penyembuhan, yang penting jangan lupa membersihkan dan mengobati luka sariawan yang sudah di jelaskan di point ke dua.