Bagaimana cara mengobati penyakit bruxism?

bagaimana cara mengobati penyakit bruxism?

Pada kebanyakan kasus, bruxism tidak memerlukan penanganan khusus. Anak-anak yang mengalami bruxism bisa sembuh dengan sendirinya tanpa pengobatan khusus seiring mereka tumbuh. Orang dewasa yang mengalami bruxism juga tak memerlukan terapi tertentu untuk menyembuhkannya.

Meskipun demikian, jika masalah yang dialami cukup serius, seseorang disarankan untuk menjalani serangkaian pengobatan. Jenis pengobatan itu disesuaikan dengan kondisi pasien dan penyebab munculnya bruxism, di antaranya:

  • Menggunakan pelindung mulut (mouth guard) atau behel (splint) untuk meratakan gigi dan merapikan gigi yang longgar.
  • Menggunakan crown gigi untuk memperbaiki susunan dan permukaan gigi, serta mencegah keausan pada gigi.
  • Melakukan terapi meditasi (jika bruxism disebabkan oleh stres), terapi perilaku (untuk mengurangi kebiasaan bruxism), serta terapi biofeedback (untuk mengontrol aktivitas otot rahang).
  • Mengonsumsi obat relaksan otot (sebelum tidur) dan melakukan suntik botox (jika penanganan lainnya tidak berpengaruh).
  • Pengobatan mandiri dengan cara mengompres bagian yang terasa sakit dan melakukan pijatan di otot-otot yang sakit.