Bagaimana cara menghitung laju inflasi di Indonesia ?

image

Bagaimana cara menghitung laju inflasi di Indonesia ?

Pengertian inflasi sebagaimana dipahami oleh masyarakat secara luas
adalah inflasi yang dihitung berdasarkan suatu indeks yang disebut sebagai
Indeks Harga Konsumen atau yang lebih sering disebut sebagai inflasi IHK.
Angka IHK dihitung berdasarkan survei terhadap harga barang dan jasa yang
dikonsumsi oleh masyarakat, sehingga IHK adalah angka yang menunjukkan
perubahan harga barang dan jasa yang dikonsumsi oleh masyarakat tersebut.
Cakupan jumlah barang dan jasa yang diperhitungkan dalam angka indeks
tersebut sangat tergantung pada perkembangan dan kondisi sosial ekonomi
masyarakat.

Sementara itu, inflasi adalah tingkat kenaikan harga barang dan jasa
secara umum selama periode pengamatan (bulan, kuartal, dan tahun).
Tingkat inflasi dihitung dengan IHK, yaitu dengan membandingkan IHK pada
tahun dasar dengan IHK periode pengamatan. IHK di Indonesia dihitung
menggunakan formula Laspeyres yang dimodifikasi sebagai berikut:

image