Bagaimana cara menghilangkan pop up iklan dichrome?

Pop up iklan dichrome sanggat menganggu ketika kita sedang menggunakan laptop.
Bagaimana cara menghilangkan pop up iklan dichrome ?

Penyebab iklan di browser itu mungkin disebabkan karena malware, yaitu Anda mengakses suatu situs yang memiliki banyak iklan, dan kemudian Anda mengeklik perintah di iklan tersebut sehingga mengizinkan iklan untuk tampil rutin di browser Anda. Ada beberapa cara untuk menghilangkannya, tapi daripada cara yang terlalu teknis mungkin akan membingungkan, maka lebih baik cara yang umum saja.

Menyetel ulang browser

Sebelumnya, pastikan untuk backup data penting yang ada di browser Anda.

  1. Di komputer, buka Chrome.

  2. Di kanan atas, klik Lainnya kemudian Setelan.

  3. Di bagian bawah, klik Lanjutan.

    • Chromebook, Linux, dan Mac : Pada “Setel Ulang Setelan,” klik Memulihkan setelan ke default aslinya kemudian Setel Ulang Setelan.

    • Windows : Pada “Setel ulang dan bersihkan”, klik Setel Ulang Setelan kemudian Setel Ulang Setelan.