Bagaimana cara mengatasi kebiasaan belajar dengan sistem kebut semalam?

study

  Sistem Kebut Semalam (SKS ) merupakan metode belajar yang sering dilakukan para pelajar dan mahasiswa. Sistem ini merupakan jurus pamungkas yang dilakukan sebagian orang dalam belajar untuk mempersiapkan ujian dalam waktu semalam saja. Tidak jarang banyak yang sampai begadang buat belajar. Tapi taukah youdics bahwa terlalu sering belajar menggunakan sistem kebut semalam kurang efektif lho! Menurut youdics bagaimana cara mengatasi kebiasaan belajar dengan sistem kebut semalam?

Sistem kebut semalam memang sebuah budaya dikalangan orang yang besoknya akan melaksanakan ujian, tapi kita bukan vampir yang bisa terjaga semalaman tanpa mengantuk apalagi saat belajar. Untuk menghilangkan SKS, ada beberapa tips untuk dilakukan bisa dari awal semester dilaksanakan, yaitu:

  • Belajar malam setiap hari dengan pikiran “malam ini harus belajar demi masa depan”
  • Karena kecil kemungkinan pacar dan temanmu bisa menemani setiap hari, siapkan pendampingan seperti camilan
  • Minimalisir gangguan dan buat ruang belajarmu senyaman mungkin
  • Tandai bagian yang ingin dihapalkan, bila perlu salin di kertas lain dengan bahasamu sendiri agar lebih gampang diingat
  • Buat jadwal dengan target terntentu agar materi yang akan dipelajari lebih teratur
  • Saat waktu sudah kian malam dan otakmu hampir meledak karena kepenuhan, istirahatlah sejenak. Memaksa diri untuk terus belajar hanya akan memperparah keadaan

Sumber

hipwee.com/tips/…

Jika berbicara mengenai SKS atau Sistem Kebut Semalam, pasti tidak jauh-jauh dari siswa/mahasiswa, karena sebagian besar mereka atau kita yang melakukannya. Apakah kebiasaan itu baik? Menurutku tidak. Banyak penelitian membuktikan bahwa mengingat banyak hal dalam satu waktu malah akan membuat kamu tidak bisa ‘mencerna’ hal-hal tersebut dengan baik. Akibatnya kamu akan mengingat materi tersebut tidak optimal.

Saya pribadi merupakan orang yang terbiasa tidak SKS sejak sd, pasti sudah mempersiapkan dari jauh-jauh hari, dan merasa nyaman seperti itu. Karena jika dilakukan secara SKS atau kebut semalaman, saya akan merasa panik, belum lagi jika ternyata materi nya sangat banyak dan sulit, pasti akan merasa chaos atau hectic sendiri. Namun ternyata seiring berjalannya waktu, terutama saat kuliah, sistem SKS ini menjadi seperti “jalan ninja” dalam menghadapi sistem perkuliahan, karena bisa saja dalam 1 hari banyak sekali deadline tugas dan ujian yang datang.

Nah untuk meminimalisir sistem SKS ini, bisa aja dilakukan dengan cara yang biasa aku pakai:

  1. List agenda kamu selama 1 minggu kedepan, dan usahakan mengerjakan hal-hal yang kamu anggap mudah untuk dikerjakan terlebih dahulu. Hal ini buat meminimalisir “agenda” dadakan agar tidak menumpuk. :slight_smile:
  2. Perhatikan dan catat saat dosen/guru sedang mengajar, karena hal ini bisa membuat kita lebih mencerna pelajaran dan memudahkan jika ada tugas/ujian, jadi tinggal baca catatan deh.
  3. Belajarlah setiap hari jika ada waktu luang, jika di malam tersebut kamu tidak memiliki tanggungan apapun, lebih baik belajar atau sekedar membaca pelajaran/mata kuliah pada jadwal keesokan hari.
  4. Usahakan jika ada tugas, kerjakan sendiri. Boleh berdiskusi dengan teman namun sebisa mungkin hindari untuk hanya melihat jawaban teman/copy paste dari google tanpa membaca, karena tidak jarang loh kalau soal ujian itu dari tugas-tugas yang diberikan.
  5. Nah yang ke-5 ini jika memang kamu harus mau tidak mau menerapkan sistem SKS, mending buat handphone mu dalam kondisi focus mode dengan menyetel pengaturan aplikasi apa saja yang bisa kamu buka dan tidak bisa kamu buka, percayalah itu sangat membantu disaat waktu-waktu yang singkat agar tetap fokusdan tidak terganggu.

Itu aja kalau dari aku, semangat!

Saya termasuk orang yang sering melakukan SKS akhir-akhir ini. Orang seperti saya ini biasanya melakukan SKS karena malas atau tidak pandai mengatur waktu. Namun, saya ingat dulu saya adalah murid yang lebih rajin dan jarang melakukan SKS. Berdasarkan pengalaman saya, cara saya agar terhindar dari melakukan SKS, diantaranya:

  1. Tidak menunda-nunda pekerjaan. Usahakan agar mengerjakan tugas maupun belajar setelah pulang sekolah.
  2. Cicil sedikit demi sedikit. Jika mempunyai banyak pekerjaan yang menumpuk, lebih baik tetap mencicil semampunya setiap hari.
  3. Buat jadwal yang jelas. Tentukan jadwal belajar yang paling nyaman buatmu.
  4. Rapikan catatan. Catatan dan materi yang tertata akan memudahkan dalam belajar dan mencari suatu materi dengan lebih cepat.
  5. Ulangi pelajaran jika ada waktu luang. Sempatkan membuka buku dan membaca kembali materi kapanpun kamu waktu luang.
  6. Buatlah lingkungan yang mendukung. Jika memungkinkan, aturlah ruangan dan lingkungan di sekitarmu agar semakin nyaman dalam belajat. Jauhi juga hal-hal yang berpotensi mengecoh dan menganggu kegiatan belajar.