Bagaimana Cara Mengatasi Kulit Sensitif?

mengatasi kulit sensitif

Kulit saya berjerawat dan sering iritasi hingga timbul kemerahan di wajah. Rasanya muka saya tidak enak sekali karena pori-pori menjadi lebih sensitif dan terbuka. Bagaimana cara menenangkan kondisi wajah yang seperti itu?

1 Like

Melembabkan Kulit dengan ElishaCoy Premium Gold Jeju Mayu Cream
image

Dibuat dengan bahan bahan sepeti mayu, emas murni dengan kepadatan ketinggian ceramides dan 10 jenis berbeda ramuan vitamin. Ini memperkaya kulitmu dengan nutrisi dan sangat melembabkan kulit.

1. Pilih produk perawatan alami

Kulit sensitif lebih rapuh daripada jenis kulit lain. Lebih baik pilih produk yang dominan mengandung bahan alami ketimbang kimiawi. Kalau perlu, pilih yang memang dibuat khusus untuk kulit sensitif.

2. Jangan sembarangan menyentuh

Sering menyentuh wajah dapat memindahkan kotoran dan bakteri dari jari ke wajah. Kebiasaan ini juga bisa memicu munculnya jerawat. Ini adalah aturan dasar bagi mereka yang memiliki kulit sensitif. Kalaupun hendak menyentuh wajah, pastikan tanganmu bersih.

3. Jangan pakai produk berpengharum

Beberapa produk perawatan kulit biasanya mengandung bahan kimia yang membuatnya harum. Bahan kimia ini berpotensi memicu kerusakan pada kulit sensitif, dan pada beberapa kasus juga menyebabkan iritasi. Perempuan berkulit sensitif sangat disarankan memilih produk perawatan kulit yang bebas wewangian.

4. Tidak berlebihan membersihkan kulit

Membersihkan kulit secara berlebihan dapat menyebabkan pelembap alami kulit hilang sehingga kulit terasa kering. Meski pembersihan kulit sangat penting, jika berlebihan, dapat berdampak pada kesehatannya. Bersihkan wajah sekali di pagi hari dan sekali lagi sebelum tidur untuk memastikan kulit bersih.

5. Lakukan patch-test pada kulit

Sebelum mengaplikasikan krim, masker, face mist, atau produk make-up lain pada wajah, sebaiknya lakukan patch-test pada kulit. Tes ini untuk memeriksa apakah bahan pada produk tersebut dapat digunakan pada kulit sensitif. Tes ini dapat mencegah reaksi kulit, seperti kemerahan, iritasi, dan gatal.

6. Pakai tabir surya

Kulit sensitif juga rentan terhadap sinar matahari dibanding jenis kulit lain. Jika Anda memiliki kulit sensitif, disarankan selalu menggunakan tabir surya. Pilih tabir surya dengan SPF 40 dan pakai sebelum melangkah ke luar rumah.

7. Air mawar

Air mawar dikenal dengan sifat menenangkan dari segala iritasi. Aplikasikan air mawar pada kulit dua kali sehari agar kulit terhidrasi hingga ke lapisan terbawah. Jangan lupa selalu membawa botol semprot air mawar di dalam tas supaya kulit tetap segar.

Sumber

https://cantik.tempo.co/read/872465/tata-cara-merawat-kulit-sensitif