Bagaimana Cara Memilih Bakalan Burung Beo?

Aspek apa saja yang harus diperhatikan saat memilih?

Satu hal yang begitu menentukan dalam memilih bakalan burung beo yang benar-benar dapat dilatih yakni usia dari burung beo tersebut.

Pilihlah burung beo yang usia masih sangat muda. Memilih bakalan burung beo yang gampang dilatih untuk menirukan berbagai macam suara serta dapat bicara.

Pastinya tetap harus memilih burung beo yang usianya masih sangat muda. Sebab membeli bakalan beo yang telah berusia dewasa akan menyulitkan juga dalam melatihnya.

Tak hanya itu, pada saat membeli burung beo yang masih muda, perhatikan juga pada bentuk jawer serta bulu–bulu yang ada di sekitar mata dan kepalanya.

Bakalan burung beo punya bentuk jawer yang belum tumbuh sempurna. Kemudian bulu-bulu yang ada pada sekitar mata dan kepalanya juga masih begitu jarang.

Berikut ini adalah point yang harus Anda perhatikan pada saat memilih burung beo yang masih muda dan mempunyai bakat untuk dilatih menjadi burung beo yang cerdas.

  • Burung masih punya gelambir/jengger yang masih pendek.
  • Mempunyai bentuk kepala yang cepak dengan bulu-bulu pada atas bagian kepala yang masih jarang.
  • Iris mata yang berwarna yang gelap.
  • Memiliki bentuk tubuh yang lebih besar.
  • Bagian Paruh yang punya warna kuning, tidak sedikit penggemar burung yang suka dengan burung beo dengan paruh warna kuning.
  • Sebab dianggap sebagai burung yang lebih pintar serta bisa cepat bicara jika dibandingkan dengan burung beo dengan paruh yang warnanya oranye.