Bagaimana cara memelihara ikan buntal air tawar ?

Ikan buntal

Ikan buntal jika dipelihara di akuarium tentunya menyenangkan. Tqpi sebelum memutuskan hal tersebut Bagaimana memelihara ikan buntal air tawar ?

Berikut beberapa tips untuk memelihara ikan buntal air tawar :
1. Atur Ekosistem Akuarium Mendekati Aslinya

Seperti kita tahu, setiap makhluk hidup memiliki kecenderungan untuk menyenangi ekosistem tertentu. Begitu pun dengan ikan buntal yang menyukai perairan dengan kadar keasaman sekitar 6-7. Ikan ini juga bisa hidup dengan baik di dalam lingkungan air yang bertemperatur antara 24 sampai 28 derajat celcius. Usahakan akuarium sebaiknya diisi pula dengan tanaman-tanaman air sehingga kondisi di dalamnya cukup rimbun.

2. Berikan Pakan yang Tepat

Pakan yang diberikan kepada ikan buntal harus mampu memenuhi kebutuhan nutrisi dan mendukung pertumbuhannya. Ikan ini cenderung lebih menyukai pakan yang masih hidup ketimbang yang telah mati. Sehari-hari Anda bisa memberikannya pakan berupa cacing darah. Sesekali dianjurkan pula untuk mengumpankan siput kecil guna mencegah gigi ikan buntal tumbuh terlalu panjang.

3. Rilis Ikan Buntal Satu per Satu

Ikan buntal merupakan ikan yang sangat menjaga teritorialnya. Ikan ini kerapkali terlihat menyerang ikan-ikan lain yang dianggap mengganggu. Jadi pemeliharaan ikan buntal sebaiknya dilakukan mirip seperti ikan cupang yakni menempatkan setiap ikan di akuarium yang berbeda-beda. Namun jika Anda mempunyai akuarium yang berukuran besar, Anda bisa melengkapinya dengan tempat-tempat persembunyian yang cukup banyak. Kemudian memasukkan beberapa ekor ikan buntal ke dalamnya.

4. Bersihkan Akuarium secara Rutin

Kebersihan air menjadi faktor terpenting yang menentukan keberhasilan Anda dalam memelihara ikan buntal. Akuarium sebaiknya dibersihkan setiap 2 minggu sekali hingga tuntas. Jemur pula akuarium tersebut di bawah terik matahari langsung supaya kuman dan bakteri di dalamnya mati.