Bagaimana cara membuat seseorang dapat aktif berdiskusi ?

diskusi

Tidak semua orang mampu mengeluarkan pendapat ataupun ide ide yang ada di kepala nya dengan baik, terkadang, karena rasa percaya diri yang kurang atau bisa jadi karena rasa takut salah dalam mengungkapkan pendapat ataupun ide-idenya membuat orang enggan berpendapat dalam diskusi. Bagaimana cara membuat seseorang tersebut mampu meningkatkan rasa percaya diri dan menghilangkan rasa takut salah dalam dirinya agar dapat aktif dalam berdiskusi ?

1 Like

Menurut saya, untuk dapat berdiskusi dan mengeluarkan pendapat dengan baik perlu banyak latihan, karena rasa malu, tidak percaya diri, dan lain sebagainya itu adalah masalah kurang nya kita dalam berinteraksi dengan orang lain, orang yang pergaulannya luas akan memiliki rasa kepercayaan diri yang tinggi, dan tidak malu jika salah.

Rasa percayadiri ini dapat ditingkatkan dengan cara dilatih, salah satu caranya adalah tidak malu bergaul dengan orang-orang baru, berbincang dengan orang baru akan dapat meningkatkan kepercayaan diri menjadi lebih baik. Dan satu hal lagi, jangan takut salah, karena semua orang pasti pernah melakukan kesalahan, dan kesalahan itu bersifat wajar, yang tidak wajar itu jika kesalahan yg selalu diulang-ulang :grin:. Jadi mulai sekarang latihlah kepercayaan diri kita dengan melakukan hal-hal simpel seperti berkenalan dengan orang baru. Semoga tips ini dapat bermanfaat dan menambah rasa kepercayaan diri kita dalam melakukan banyak hal, termasuk berdiskusi pada forum.

Jhon Postel, 6 Agustus 1943 – 16 Oktober 1998, adalah seorang ilmuan komputer yang mempunyai kontribusi sangat besar dalam perkembangan Internet.

###Manfaat dari diskusi itu sendiri

Yang terpenting adalah bagaimana kita bisa mengetahui pentingnya berdiskusi. Dengan kita paham betapa pentingnya kita berdiskusi, maka semakin kita butuh dan sering melakukan diskusi.

Great minds discuss ideas,
Average minds discuss events,
Small minds discuss people.
Anna Eleanor Roosevelt, Ibu Negara Amerika Serikat 1933-1945

Beberapa manfaat dari diskusi yang dapat berdampak terhadap kemampuan kita, baik hard skill maupun soft skill :

  1. Dapat meningkatkan proses belajar anda.
    Ketika kita aktif berdiskusi, kita dapat belajar dengan cepat. Hal ini terjadi ketika kita saling berbagi diantara teman diskusi.
    Anggap si A mengetahui tentang A, si B mengetahui tentang B, si C mengetahui tentang C, si D mengetahui tentang D. Ketika si A,B,C, dan B berkumpul, maka usaha yang dibutuhkan si A untuk mengetahui tentang A,B,C dan D akan semakin sedikit dibandingkan si A harus mempelajari tentang A,B,C dan D seorang diri.

  2. Membuat diri kita semakin kreatif
    Dengan semakin sering kita berdiskusi, maka semakin banyak pandangan-pandangan baru yang kita dapatkan. Biasanya dengan kita berdiskusi akan muncul pertanyaan-pertanyaan bagus, sehingga secara alamiah kita dituntut untuk berpikir kreatif guna menjawab pertanyaan-pertanyaan tersebut.

  3. Meningkatkan kemampuan kita dalam berkomunikasi.
    Diskusi akan memaksa kita untuk melatik kemampuan komunikasi kita. Baik sebagai pendengar maupun sebagai pembicara.
    Ketika kita berdiskusi langsung, tatap muka, maka kemampuan komunikasi lisan kita akan semakin terasah. Begitu juga dengan kemampuan mendengar, bagaimana kita menghargai lawan bicara kita akan menjadi semakin baik.
    Ketika kita berdiskusi secara tidak langsung, online, maka kemampuan kita berkomunikasi secara tulisan akan semakin baik. Begitu juga kemampuan membaca kita.

  4. Meningkatkan kemampuan logis kita dan kemampuan menganalisa sesuatu.
    Dengan aktif berdiskusi, kita dituntut untuk selalu berpikir logis dan pandai menganalisa terhadap suatu fakta / permasalahan. Analisa kita akan ditanggapi oleh analisa teman diskusi kita sehingga akan muncul analisa baru. Begitu seterusnya.

  5. Dapat menunjukkan kelemahan/ketidak-tahuan kita
    Ketika kita belajar sendiri, terkadang kita sudah merasa cukup dengan apa yang kita pahami. Dengan aktif berdiskusi, banyak hal baru yang dapat kita pelajari, bahkan sesuatu yang tidak kita pikirkan sebelumnya. Dengan mengetahui kelemahan/ketidak tahuan kita, maka kemungkinan kita untuk dapat memperbaiki diri akan semakin besar

###Bagaimana kita mengatur diskusi itu sendiri, sehingga orang akan nyaman dalam berdiskusi.

Hal-hal yang disarankan untuk dilakukan ketika berdiskusi :

  • Saling memperkenalkan diri. Dengan kita saling mengenal diantara teman berdiskusi kita, maka akan semakin nyaman dan akrab proses diskusinya.
  • Gunakan bahasa yang dimengerti oleh semua peserta diskusi.
  • Bertanyalah apabila ada pernyataan atau pertanyaan yang tidak dimengerti. hal itu dapat meminimalkan terjadinya kesalahpahaman.
  • Perlakukan teman diskusi anda dengan baik dan saling menghormati.
  • Open minded, berpikir terbuka, perbedaan adalah sesuatu hal yang wajar.

Hal-hal yang disarankan untuk tidak dilakukan ketika berdiskusi :

  • Menganggap semua peserta diskusi mempunyai pemahaman yang sama.
  • Merendahkan teman diskusi, baik dengan kalimat maupun intonasi suara.
  • Mempunyai stereotype terhadap teman diskusi, baik secara individu, kelompok maupun golongan.

Referensi :