Walaupun umumnya roti isi selai biasanya terbuat dari selai nanas, strawberry atau coklat, dengan selai kiwi buatan sendiri yang terasa asam dan manis hasilnya tak kalah sedapnya.
Bahan Isi:
- 100 gram selai kiwi
- 6 gram tepung maizena
Cara membuat:
Untuk membuat isinya, panaskan sejenak selai kiwi di dengan cara di tim, tambahkan tepung maizena, aduk rata. Angkat dan sisihkan.
Membuat roti
- Letakkan satu buah bola adonan di atas meja yang telah ditaburi dengan tepung terigu, gilas memanjang kira-kira 15 cm. Olesi selai kiwi di tengah adonan, secara memanjang. Gulung roti dari kiri ke kanan sehingga menjadi 1 buah gulungan adonan yang panjang.
- Gunting adonan hingga setengah bagiannya terpotong, jangan sampai putus ya. Gulung adonan dari bagian ujung membentuk satu lingkaran, rapatkan ujung sambungan agar tidak terlepas. Lakukan hingga semua bagian adonan habis.
- Olesi permukaannya dengan kocokan telur, diamkan selama 20 menit hingga adonan mengembang dua kali lipat.
- Panggang adonan ke dalam oven yang telah dipanaskan sebelumnya minimal 20 menit. Panggang selama 15 - 20 menit atau hingga permukaan roti mulai kuning kecoklatan. Keluarkan dari oven, dinginkan di rak kawat. Siap disajikan.