Bagaimana cara membuat Roadmap yang baik ?

Selain kita membuat Roadmap yang susuai dengan tujuan perusahaan, Roadmap juga harus dapat dikomunikasikan dengan baik agar tidak terjadi kesalahan dalam memahami maksud dibuatnya Roadmap tersebut.

Seperti yang kita ketahui roadmap berisi ringkasan visual yang memetakan visi dan arah perkembangana produk dari waktu ke waktu yang mengkomunikasikan mengapa dan apa di balik perencanaan perkembangan produk tersebut. Maka dari itu agar dapat dikomunikasikan dengan baik tentu roadmap harus mudah dipahami.

Adapun cara-cara yang dapat dilakukan guna membuat Roadmap yang mudah dipahami yaitu :

  • Mulai dengan membuat template roadmap , dimana template roadmap biasanya memiliki fitur-fitur yang terlihat seperti bagan Gantt atau Release Plan. Hal ini berguna untuk perencaan proyek. Theme-base Roadmap membuatnya menjadi 3 bagian yaitu current, near-team, dan future. Namun theme-base roadmap tidak menunjukan timlines dari roadmap itu sendiri, jadi kita dapat menyesuaikan dengan keadaan yang ada.

  • Definisikan tema dari Roadmap, maksudnya disini kita mendefinisikan gagasan dibalik tema yang kita ambil, dimana tema yang diambimengatasi akar masalah dengan solusi tunggal dari pada menambah fitur lagi. Dengan menentukan tema pada roadmap yang dibuat memungkinkan kita menentukan prioritas entah itu menyelesaikan masalah atau inovasi baru. Hal ini juga membuat kita berkomunikasi antar area pada perusahaan agar mengetahui masalah dan berpikir bersama tentang solusi yang tepat.

  • Buat case untuk setiap tema, setelah menentukan tema, kita dapat mendetailkannya lagi dengan membuat case dan menelusuri informasi apa saja yang dibutuhkan untuk roadmap, seperti apa, mengapa, dan bagaimana roadmap tersebut buat.

  • Membuat strategi produk dari tema, saat membuat roadmap kita dapat meberi kode warna serta tag untuk memisah dan memilah area serta jenis tertentu. Hal ini guna mempermudah orang lain untuk menemukan dan membedakan fitur yang dimaksud secara visual. Sekarang roadmap sudah selesai dan dapat kalian dikusikan lagi dengan tim anda!

Berikut merupakan beberapa langkah untuk membuat produk roadmap:

  1. Definisikan strategi
    Produk manajer dapat menggunakan pendekatan “goal first” untuk menentukan kemana tujuan produk.

  2. Sesuaikan peluncuran
    Pilih fitur mana yang penting dan pilih untuk ditampilkan pada internal atau eksternal data pada tiap peluncuran.

  3. Prioritaskan fitur
    Permintaan pelanggan harus selalu diperingkat pada tiap strategi. Menilai tiap ide membutuhkan subjektivitas.

  4. Bagikan roadmap yang telah dibuat
    Komunikasi dan transparansi sangat penting untuk membangun produk.

Sumber

Berdasarkan Situs siriusdecision.com pada sebuah tulisannya, terdapat 3 hal penting yang harus kita perhatikan ketika kita ingin membuat roadmap mengenai produk kita. Antara lain :

  1. Berfokus pada kebutuhan, Bukan pada fitur
    Beberapa kesalahan yang masih sering dilakukan oleh seorang product manajer biasanya mereka berfokus pada detail fitur dan teknologi yang spesifik. Padahal roadmap harus menyasar ke kebutuhan pengguna, dampak dengan adanya rencana solusi dari kebutuhan tersebut, dan kebutuhan mana yang akan diselesaikan dengan solusi yang kita tawarkan.

  2. Jangan berfokus pada apa yang ingin ditambahkan
    Biasanya roadmap berisi tentang fitur apa yang akan ditambahkan, padahal tidak selalu fitur yang terus ditingkatkan. meningkatkan kapabilitas yang berpeluang untuk dioptimalkan/dikembangkan dapat membawa produk tetap digunakan pengguna karena mereka masih terpuaskan dengan produk kita.

  3. Eksperimen yang direncanakan bersama dengan peningkatan mvp dapat digunakan untuk mengetest konsep, atau output produk, yang bisa digunakan untuk melakukan evaluasi mengenai hal yang kurang dan meningkatkan yang perlu di optimalkan.

sumber