Bagaimana cara membuat ayam tikka masala?

Chicken tikka masala adalah salah satu kuliner India dan Pakistan. Tradisionalnya, chicken tikka merupakan potongan kecil ayam tanpa tulang dipanggang dengan tusukan sate dalam oven tanah liat (tandoori) setelah memarinasi ayam dengan yoghurt dan bumbu-bumbu.

image

BAHAN

  • 750 gram dada ayam, potong kecil-kecil
  • 1 1/2 sdt garam
  • 3 sdm air jeruk lemon
  • 1 sdm jahe parut
  • 3 siung bawang putih, cincang
  • 1 sdt jinten bubuk
  • 1 sdt paprika bubuk
  • 1/2 sdt cabai bubuk
  • 1 sdt garam masala
  • 120 ml krim kocok (heavy whipping cream)
  • 55 ml minyak zaitun

Masala:

  • 4 sdm minyak zaitun
  • 1 1/2 bawang bombai kuning, iris tipis
  • 1 sdm jahe parut
  • 6 siung bawang putih, hancurkan
  • 1 sdm ketumbar
  • 1 sdt kunyit
  • 1 sdt cabe bubuk
  • 2 sdt paprika
  • 1/2 cangkir yogurt
  • 2 tomat ukuran besar, kupas dan potong
  • 500 ml kaldu ayam
  • 1 sdt garam
  • 1/2 sdt garam masala
  • 1/2 cangkir ketumbar potong

INSTRUKSI

  1. Rendaman ayam: di dalam mangkuk berukuran besar, berikan garam dan air jeruk lemon pada ayam. Tambahkan jahe, bawang putih, jinten, paprika, cabe bubuk, garam masala, minyak, dan krim. Campur rata, tutup, dan masukan ke dalam kulkas selama 6 jam hingga semalam.
  2. Membuat masala: di dalam penggorengan berukuran besar, panaskan minyak dan tumis bawang bombai hingga keemasan, sekitar 5 hingga 6 menit. Tambahkan jahe dan bawang putih, dan tumis kembali selama 1 atau 2 menit. Tambahkan ketumbar, kunyit, cabe bubuk, dan paprika. Tumis selama 10 hingga 20 detik, lalu tambahkan 1 sdm yogurt. Tumis hingga yoghurt menyerap. Tambahkan sisa yoghurt, 1 sdm, hingga habis. Masukan tomat dan masak selama 3 sampai 4 menit. Tambahkan kaldu dan garam, tunggu hingga mendidih. Tutup, kecilkan api, dan diamkan selama mendidih sekitar 15 sampai 20 menit. Hingga sausnya mengental. Masukan garam masala dan ketumbar.
  3. Masak ayam: susun 4 hingga 5 potong ayam pdengan tusuk sate dan panggang dengan api besar selama 6 menit atau hingga ayam mencapai 165 derajat.Keluarkan ayam dari tusuk sate dan sajikan dengan masala dan nasi.