Ayam kampung dan ayam negeri, apa perbedaannya?

image

Ada 2 jenis ayam yang menjadi olahan. Dimana keduanya memiliki kandungan gizi yang sangat berbeda. Kedua jenis ayam tersebut antara lain adalah Ayam negeri atau Ayam Broiler atau bisa juga disebut dengan ayam pedaging dan juga ayam kampung

Ayam Kampung :

Ayam ini cenderung memiliki daging yang tidak tebal, kurus serta terkadang akan terlihat tulangnya.
Memiliki tulang yang panjang.
Warna dagingnya tidak secerah warna daging ayam negeri.
Dagingnya akan terasa alot saat dipegang keras dan terasa tipis, dan tulangnya pun keras, jangan dimakan tulangnya ya hehehe.
Kalau dimasak, biasanya membutuhkan waktu lama. Dua kali lebih lama dibanding ayam negri. Namun rasanya lebih gurih dan nikmat untuk jenis masakan nusantara.

Ayam Negri:
Jenis ayam Negeri atau Broiler cenderung memiliki tubuh yang gemuk dan lebih tebal dagingnya. Mungkin bila dbandingkan dengan ayam kampung, faktor gaya hidup berbedalah yang membuat perbedaan bobot antara keduanya. Karena memang ayam negeri tinggalnya di peternakan yang membuat aktivitas dari ayam ini hanyalah makan dan tidur, dan juga kurang bergerak.
Ayam Negeri cenderung mempunyai kulit yang mengkilap dengan lebih rapuh. Sementara itu di bagian ekor dan leher akan terlihat banyaknya lemak. Warna dagingnya cerah, terang dan cenderung berwarna putih. Keempukan dagingnya pun akan terasa bila ditekan serta akan cepat matang bila dimasak.