Arti dari penamaan tari Ratoh Duek

Salah satu tarian dari provinsi Aceh yaitu tari Ratoh Duek. Arti dari penamaan tarian ratoh duek apa?

Menilik asal namanya, Ratoh berasal dari bahasa Arab yakni Rateb dan duek berasal dari bahasa Aceh artinya duduk. Sehingga dapat diartikan bahwa tarian ini merupakan medium puji-pujian terhadap Allah SWT yang didendangkan sambil duduk.