Aplikasi Primer Wajah dengan Primer Warna Hijau

Primer berwarna hijau berfungsi untuk menetralkan warna merah pada kulit. Kalau ada jerawat yang meradang, bekas jerawat yang masih merah atau pink, lebih baik dikoreksi menggunakan primer berwarna hijau. Terutama untuk yang memiliki masalah kulit ruam atau rosaceae.

Primer berwarna hijau berfungsi untuk menetralkan warna merah pada kulit. Kalau ada jerawat yang meradang, bekas jerawat yang masih merah atau pink, lebih baik dikoreksi menggunakan primer berwarna hijau. Terutama untuk yang memiliki masalah kulit ruam atau rosaceae.

Mengoreksi ruam kemerahan dengan primer hijau lebih efektif dari pada menutup ruam dengan beberapa layer foundation. Satu layer tipis primer hijau dapat menetralisir kondisi kemerahan pada kulit. Sementara menumpuk foundation beberapa lapis hanya akan membuat kulit kesulitan bernapas karena tertutup produk. Belum lagi resiko creasing yang lebih besar ketika menggunakan foundation bertumpuk.