Apayang dimaksud dengan Tari Chacarera?

Halo sobat! Pasti sudah tahu kan, bahwasanya kini sudah banyak terdapat tarian di seluruh dunia. Salah satunya adalah Tari Chacarera. Lalu, apa informasi lain yang kamu ketahui tentang Tari Chacarera tersebut?

Tari Chacarera merupakan tari berpasangan yang berasal dari bagian barat laut Argentina. Tarian ini berkembang pada abad 19. Tari Chacarera biasanya diiringi oleh alat musik gitar, violin, akordeon dan bombo legüero (sejenis alat musik dari daerah latin) dengan melodi berketukan 6/8 yang diikuti melodi bombo yang berketukan ¾. Tarian ini dapat ditarikan secara berpasangan atau berkelompok dengan membentuk putaran. Sekitar tahun 1850, masyarakat bagian barat laut Argentina mulai menarikan tarian ini, khususnya di Santiago del Estero. Nama tarian ini berasal dari kata Chacra yang berarti lahan pertanian. Tarian ini hidup di daerah pedesaan, tetapi lambat laun masyarakat kota pun mulai mengenalnya. Pada awal abad ke-20 tarian ini mulai berkembang di Buenos Aires, tetapi dalam perkembangannya masih kalah oleh tari Tango. Baru pada tahun 1960- an tarian ini mulai populer dan mulai dikenal di berbagai kota, bahkan di luar Argentina, seperti di Bolivia.