Apakah tujuan dibuatnya taman kota?


Taman kota, adalah lahan terbuka yang berfungsi sosial dan estetik sebagai sarana kegiatan rekreatif, edukasi atau kegiatan lain pada tingkat kota.

Tujuan dibuatnya taman kota tentu saja berbeda-beda sesuai peruntukan taman kota yang dimaksud. Terdapat taman kota yang diperuntukan untuk berolahraga, terdapat taman kota tematik yang sesuai dengan taman kota yang dimaksud, terdapat juga taman kota yang peruntukannya sebagai destinasi wisata. Selain itu, tujuan taman kota yang merupakan hal penting bagi lingkungan tempat manusia tinggal adalah sebagai penyeimbang.

Tingkat infiltrasi (kapasitas resapan air hujan)yang tinggi dibutuhkan agar air yang turun tidak menggenang dan menjadi musibah banjir. Air resapan air hujan akan berguna sebagai air simpanan dalam tanah saat musim kering/panas. Wilayah dengan tingkat resapan lebih dari 53 mm/jam menunjukan daerah tersebut merupakan daerah resapan air yang sangat baik. Kota Malang dapat menjadi contoh dengan total kontribusi RTH dengan luas keseluruhan 49.277,5 m2 memberikan suplai air tanah sebesar 13.594.536 m3/jam.

Masalah mengenai udara dan kesehatan lingkungan tidak terpisahkan dari fungsi taman kota. Hutan di Indonesia disebut sebagai paru-paru dunia untuk menggambarkan betapa penting manfaatnya melindungi lapisan ozon dari suhu panas. Adanya taman kota akan membuat proses fotosintesis berjalan secara seimbang dan wilayah yang bersangkutan memiliki kualitas udara yang baik.

sumber :