Apakah tidak memberikan dukungan terhadap LGBT = Hate Speech?

4eb5bd43-9643-4c45-91ff-0e8b701c8681

  • Hate Speech
  • Bukan Hate Speech

0 voters

Kelompok lesbian, gay, biseksual, dan transgender(LGBT) di Indonesia menghadapi tantangan hukum dan prasangka yang tidak dialami oleh warga non-LGBT. Adat istiadat tradisional kurang menyetujui homoseksualitas, namun ada beberapa kelompok juga yang mendukung kelompok LGBT karena menurutnya setiap manusia berhak untuk mencintai seperti tagar mereka #LoveisWin . Tak jarang, orang -orang yang tidak ikut mendukung LGBT dianggap tidak open minded.
Bagaimana menurutmu, apakah tidak memberikan dukungan terhadap LGBT = Hate Speech?

Menurut saya tidak mendukung LGBT bukan merupakan hate speech, kecuali orang tersebut mencemooh atau menjelekkan perilaku lgbt. Jika hanya menyatakan “Saya tidak mendukung LGBT” menurut saya tidak termasuk hate speech.

Setiap orang memiliki persepsi dan pemikiran berbeda-beda terhadap suatu hal. Saya tidak merasa bahwa pilihan seseorang untuk tidak mendukung LGBT merupakan tindakan hate speech. Tentu tidak ada yang melarang pilihan seseorang, asalkan pemikiran tersebut disampaikan dengan bahasa yang baik tanpa ada keinginan untuk menyakiti siapapun.