Apakah Susu Bisa Menyebabkan Diare?

image
Banyak yang beranggapan bahwa susu dapat menyebabkan seseorang mengalami diare, apakah benar demikian ?

Diare yang terjadi setelah meminum susu bisa jadi disebabkan oleh intoleransi laktosa. Berikut ini adalah beberapa gejala intoleransi laktosa:

  • Diare
  • Mual, kadang disertai muntah
  • Nyeri perut
  • Perut Kembung
  • Banyak kentut

Pada intoleransi laktosa, gejala-gejala tersebut dapat terjadi sekitar setengah jam setelah meminum produk yang mengandung laktosa seperti susu, keju, yoghurt, sereal, dan lain-lain.