Apakah garam dapat memperparah lubang di gigi

Gigi

Apakah garam dapat memperparah lubang di gigi? dan apakah selain garam ada hal lain yang dapat mempermarah kerusakan gigi?

Hubungan antara garam dan gigi tidak mutlak, ada sisi baik dan sisi buruknya. Diantara sisi baik garam bagi gigi adalah:

  • Dalam jangka pendek, berkumur dengan air garam merupakan salah satu pengobatan terbaik bagi nyeri pada daerah mulut. Bila Anda baru saja menjalani operasi mulut, mengalami infeksi, gusi bengkak atau sakit gigi, berkumur dengan garam akan mengurangi bengkak dan nyeri, karena garam adalah desinfektan alami.

  • Garam membantu meningkatkan pH daerah mulut, sehingga bakeri sulit bertahan hidup di mulut.

  • Garam membantu sikat gigi bertahan semakin lama di mulut sehingga gigi bersih dan segar lebih lama

Sementara keburukan garam bagi gigi adalah bila garam itu didapat dari makanan yang kaya sodium, seperti roti, pasta, nasi, dan biskuit. Mengonsumsi sodium dari makanan ini justru dapat mengingkatkan kemungkinan gigi berlubang. Sehingga kesimpulannya, garam itu sendiri memiliki banyak efek positif pada gigi, tapi garam yang didapat dari makanan yang kaya sodium justru buruk pada gigi.

Gigi berlubang juga dapat dicegah dengan menggosok gigi minimal 2 kali sehari dengan gerakan memutar, sering berkumur, dan rutin kontrol ke dokter gigi.