Apakah fungsi Extension Tube pada kamera?

Extension Tube

Belum lama saya melibat toko di online store yang menjual Extension Tube. Kalau diliat dari harganya si sangat murah dibandingkan dengan lensa makro. Setelah baca-baca juga katanya extension tube ini bisa dipake di berbagai jenis lensa sehingga menghasilkan foto seakan-akan menggunakan lensa makro. Mungkin disini ada yang bisa sharing tentang extension tube?

Sebenarnya garis besarnya adalah extension Tube dapat mengubah lensa biasa menjadi lensa macro. Extension tube dipasang antara body kamera dan lensa, sehingga secara efektif menambah jarak antara elemen depan lensa dan bidang sensor, yang pada akhirnya akan meningkatkan perbesaran lensa dan mengubah minimum focusing distance.

Extension tube hanyalah sebuah ring logam berbentuk silinder dan tidak memiliki elemen optik, sehingga kualitas foto tidak terpengaruh secara optik, namun kita juga jangan berharap kualitas extension tube bisa menyamai kualitas lensa khusus makro. Kita bisa menumpuk beberapa extension tube sekaligus untuk bisa mendapat tingkat perbesaran yang lebih banyak. Keuntungan utama extension tube adalah bahwa cukup dengan membeli satu kita bisa memakainya di semua lensa. Namun jenis lensa yang paling ideal adalah lensa dengan rentang panjang focal antara 24 mm sampai dengan 90 mm.

Jika anda menginginkan extension tube yang murah, anda bisa membeli tube merek Kenko yang membuat extension tube yang kompatibel dengan Canon, Nikon dan Sony. Di Indonesia merk Kenko banyak beredar dan dijual dalam rentang harga dari Rp. 500 ribu sampai Rp. 1,4 juta tergantung panjang ekstensi. Jauh lebih murah dibanding anda harus membeli lensa khusus makro. Hasil foto dengan extension tube bisa dilihat di bawah ini.

macro
Diambil dengan lensa 85mm dengan extension tube 12mm. Kanan: dengan lensa 85mm yang dipasang extension tube 25mm. Lihat perbedaan efek perbesaran dari kedua extension tube yang beda 13 mm.

Semoga informasinya bermanfaat

Sumber

Extension Tube