Apakah destinasi wisata bernama Park Guell itu?

Sesuai dengan topiknya, Apakah destinasi wisata bernama Park Guell itu? Ada yang tau? Sebab namanya asing didengar.

image

Terinspirasi dari garden city movement di Inggris, pengusaha Eusebi Guell meminta bantuan Antoni Gaudi untuk membangun sebuah taman di tengah kota yang bisa dihuni. Daya tarik dari Park Guell ini adalah hiasan mozaik yang bisa kamu temukan hampir di setiap tembok dan atap.

Kompleks Park Guell ini terdiri dari dua pavilion di pintu masuk, sebuah tangga dengan patung kadal di tengahnya, tiga viaduk yang mengelilingi seluruh taman, dua buah rumah, dan sebuah gedung sekolah. Rumah di dalam taman ini kemudian dihuni oleh keluarga Guell dan keluarga Gaudi. Sekolah yang berdiri di sana masih berfungsi hingga saat ini.