Apakah bulu Anjing cepat beruban jika sering mengalami kecemasan ?

anjing

Apakah bulu Anjing cepat beruban jika sering mengalami kecemasan ?

Seperti halnya rambut manusia, bulu anjing juga bisa beruban jika mereka melalui masa-masa sulit, demikian menurut studi terbaru yang diterbitkan dalam jurnal Applied Animal Behaviour Science.

“Anjing yang dianggap pemiliknya sering mengalami kecemasan atau perilaku impulsif cenderung memiliki moncong dengan bulu beruban lebih dini dibandingkan anjing lainnya,” ungkap peneliti utama studi, Camille King.

Dalam penelitian yang melibatkan 400 anjing beserta pemiliknya, para peneliti membuat pengecualian. Mereka tidak meneliti anjing yang memang memiliki bulu berwarna abu-abu atau perak, dan anjing yang umurnya lebih dari empat tahun, untuk menghindari kesalahan identifikasi uban.

Untuk mengukur tingkat kecemasan anjing, para peneliti menanyakan beberapa pertanyaan tentang perilaku hewan tersebut pada pemiliknya, seperti: apakah anjing kerap menghancurkan barang-barang ketika ditinggal sendirian, apakah bulunya sering rontok ketika mendapat perawatan di vet atau berada di tempat baru, dan apakah anjing suka meringkuk ketika merespon kedatangan sekelompok orang baru.

Sedangkan untuk mengukur impulsivitas, peneliti menanyakan pada pemilik anjing apakah hewan peliharaannya kerap menerjang seseorang, meskipun bisa ditenangkan, dan apakah anjing mereka kehilangan fokus atau menjadi hiperaktif setelah latihan.

Kemudian, dua penilai independen yang belum pernah bertemu anjing-anjing tersebut menilai setiap foto pada skala 0 sampai 3, dengan 0 menunjukkan tidak ada uban di moncong, dan 3 menunjukkan moncong penuh uban.