Apakah benar gigi kuning memiliki lapisan email yang kuat?

Benarkah gigi yang berwarna kuning artinya memiliki lapisan email yang lebih kuat?

Merujuk pada hasil laporan Science Focus menyebutkan bahwa gigi kuat alami adalah gigi yang sehat dan tidak putih. Warna putih di sini diibaratkan seperti warna putih kertas atau tuts piano. Dalam gigi manusia terdapat bagian luar yang dapat dilihat bernama Enamel atau email. Secara alami, lapisan terluar dari gigi memiliki warna lebih gelap dari putih (putih kebiruan).
Warna tersebut sedikit transparan sehingga memunculkan warna dentin (zat antara email dan akar gigi). Dentin sendiri memiliki warna abu terang atau kuning. Sehingga gigi yang kuat adalah gigi yang berwarna kuning, bukan putih.