Apa yang mendasari business case menjadi suatu kebutuhan dalam organisasi?

Saya ingin bertanya apa yang mendasari business case menjadi suatu kebutuhan dalam organisasi? Mungkin ada yang bisa membantu menjawab?

Business Case adalah dokumen yang berisikan analisis dari nilai organisasi, kelayakan, biaya, manfaat, dan risiko dari rencana proyek.“The purpose of business case is to provide senior management with all the information needed to make informed decision as to whether a specific project should be funded” (Schmidt 1999), maksudnya adalah tujuan dari business casemerupakan untuk menghasilkan manajemen bisnis dengan semua informasi yang diperlukan untuk membuat keputusan apakah suatu proyek harus didanai.

Penjelasan lain mengenai business case adalah garis besar dan kebutuhan yang diperlukan untuk sebuah project charter.Sebuah business case harus dapat menetapkan manfataat yang diperoleh dari melaksanakan atau membuat project charter.

Menurut Schmidt (1999), atribut dari Business Case yang baik adalah:

  1. Memberikan rincian semua kemungkinan dampak, biaya, dan manfaat yang ada.

  2. Memberikan perbandingan biaya/keuntungan dari setiap alternatif yang ada dengan jelas dan logis.

  3. Dapat mencakup semua informasi yang berhubungan dengan objektif.

  4. Dapat meringkas semua temuan yang didapat dengan sistematis

Nah, sekarang saya akan mulai menjelaskan apa yang mendasari business case itu sendri menjadi suatu kebutuhan di organisasi.

Business case memiliki esensi yang sangat kental terkait hubungannya dengan organisasi, sektor usaha dan perusahaan-perusahaan yang ada, yaitu sebagai nilai analisa terhadap organisasi seperti nilai organisasi itu sendiri, kelayakan operasional bisnis, biaya, manfaat, dan rencana-rencana penanggulangan terhadap resiko-resiko yang mungkin muncul dalam pengembangan bisnis atau project tertentu. Dengan melihat perkembangan yang ingin dilakukan maka perlu dilakukan beberapa hal seperti tujuan bisnis, estimasi jadwal, estimasi biaya dan hal hal lainnya yang menyangkut tentang analisa terhadap nilai organisasi itu sendiri. Maka dari itu perencanaan yang matang dan analisa yang detail terhadap perkembangan bisnis dirasa perlu untuk dilakukan kepada perusahan atau organisasi.

Referensi

BAB II - Library Binus
Paper Totolan 6