Apa yang kamu tau tentang Wisata Copenhagen ?

image

Apa yang kamu tau tentang Wisata Copenhagen ?

image

Copenhagen merupakan ibukota dan kota yang memiliki populasi terbesar di Denmark. Copenhagen berada di timur Pulau Zealand dikarenakan letaknya di pesisir pantai maka iklim di kota ini sangat tidak stabil dan tergantung oleh kondisi cuaca di lautan Atlantis.

Berkeliling menggunakan kapal di Copenhagen terasa berbeda karena wisatawan dapat melihat sisi lain obyek wisata dari laut dan menjangkau obyek wisata di pulau-pulau kecil sekitar Copenhagen. Terdapat berbagai macam pilihan wisata kapal, namun pilihan yang terjangkau (80 DKK = Rp 160.000 untuk dewasa atau gratis jika mempunyai Copenhagen Card) adalah Grand Canal Tour.

Paket wisata ini juga menyediakan pemandu wisata yang menerangkan obyek wisata dalam berbagai pilihan bahasa disesuaikan para wisatawan yang bergabung dalam wisata ini. Di Grand Canal Tour, wisatawan dapat melihat berbagai obyek wisata dari laut seperti The Copenhagen Opera House, Amalienborg Palace, Christiansborg Palace, Black Diamond Library dan ikonik wisata di Denmark, The Little Mermaid.