Apa yang dimaksud proyeksi satu bidang (proyeksi miring)?

Menurut Luzadder, pengertian gambar teknik proyeksi atau gambar pelukisan sering disebut gambar ortografik, yaitu proyeksi dua tampang atau lebih untuk menjelaskan objek dengan cermat dalam bentuk dan ukurannya. Gambar teknik proyeksi dapat dibagi menjadi 4 jenis, salah satunya proyeksi satu bidang (proyeksi miring).

Proyeksi satu bidang (Proyeksi Miring)

Proyeksi satu bidang merupakan sebuah cara untuk melihat beberapa perubahan atau kemiringan (yang sengaja dilakukan) proyektor objek pada bidang gambar. Proyeksi ini merupakan tipe proyeksi ortografik yang istimewa atau dikenal dengan bentuk proyeksi aksonometrik. Perhatikan gambar berikut ini.
image

Selain bentuk aksonometrik, proyeksi satu bidang juga dikenal dengan nama proyeksi miring. Sekilas tampak mirip atau sejajar seperti proyeksi aksonometrik, namun bentuk proyeksi miring mangambil sudut lain dari 900 dengan bidang proyeksi sehingga hasil yang nampak pada bidang gambar akan terlihat bermacam-macam perbedaannya, tergantung dari sudut mana kita melihatnya atau bergantung dari sudut yang oleh proyektor dibuat dengan bidang proyeksi. Lebih jelasnya perhatikan gambar berikut ini.
image