Apa yang dimaksud dengan Suspensi Parenteral?

Suspensi parenteral adalah suspensi yang dikemas sedemkian rupa sehingga cocok untuk diberikan dalam bentuk injeksi hypodermis dengan pembawa atau zat pensuspensi yang cocok.

image

Suspensi parenteral tidak diberikan secara intra vena atau ke dalam spinal, tetapi diperbolehkan untuk diinjeksikan secara subkutan dan intramuskuler.Untuk mengurangi rasa sakit dan iritasi pada jaringan maka sebaiknya diameter partikel lebih kecil dari 5 ยต.Reduksi ukuran partikel ini dilakukan secara mekanis dengan menggilingnya atau dengan kristalisasi sebagai mikrokristal.

Penambahan bahan pembasah membantu dispersi dan stabilisasi fase padatnya.Beberapa bahan pembasah yang telah digunakan dalam berbagai produk parenteral adalah lesitin, dan polisorbat 80. Suatu pendispersi untuk pemakaian parenteral harus tidak toksis, tidak mengiritasi, tidak menimbulkan demam, stabil dan mudah disterilkan.

Bahan pendispersi yang telah dipakai dalam beberapa produk parenteral adalah :

  • Akasia
  • Gelatin
  • Metil selulosa
  • PVP
  • Na CMC

Karena sterilisasi suspensi dengan pemanasan dapat menurunkan kemampuan fisisnya maka bahan penyusunnya sering disterilkan terpisah dan suspensi itu dibuat secara aseptis.Senyawa obat dapat dicampur di dalam lingkungan steril sehingga sediaanakhirdapat dikategorikan steril.

Pembawa seperti air atau minyak tertentu dapat disterilkan dengan panas atau filtrasi. Senyawa obat steril dibasahi dengan pembawa steril dan pensuspensi, lalu dilewatkan dalam colloid mild yang sudah disterilkan dengan uap atau etilen oksida, lalu diisi secara aseptis dalam wadahnya yang steril

Suatu cairan yang melewati jarum hipodermik mempunyai kekuatan gesekan sampai 10.000/ det. Kekuatan menyemprot menunjukkan kemampuan mengalirnya cairan dari alat suntik lewat jarum hipodermik.

Kekuatan menyemprot diperkecil oleh :

  • Bertambahnya viskositas atau BJ suspensi
  • Kenaikan ukuran partikel
  • Bertambahnya kandungan bahan padat suspensi
  • Bentuk partikel

Untuk suspensi parenteral lebih disukai suspensi terflokulasi karena mudah terdispersi kembali dan tidak memerlukan kenaikan viskositas yang pengaruhnya berlawanan dengan kekuatan penyemprotan.Suspensi parenteral harus segera mengalir dari dinding wadahnya sehingga dapat segera dihilangkan dari vial dan jarum suntik. Vial dapat dilapisi dengan silicon untuk memudahkan aliran.