Apa yang dimaksud dengan pecinta alam?

pecinta alam

Pecinta alam adalah dua buah kata yang mungkin selalu menjadi tanda tanya di setiap orang, karena pecinta alam itu sendiri mengandung pengertian yang sangat luas sehingga menimbulkan berbagai macam pengertian dari tiap tiap golongan, kelompok, bahkan masing-masing individu.

Pecinta alam berawal dari Cinta berarti menyukai, mengagumi, dan menyayangi.
Pecinta disini adalah orangnya atau “pelaku “, sedangkan alam sebagai objeknya atau “ korban “. Sehingga pecinta alam berarti orang yang menyukai, mengagumi, dan menyayangi alam.

Pecinta alam adalah pribadi yang mencintai alam, dengan hati , perasaan dan perbuatan. Semua bisa dilihat saat dimanapun dia berada. Karena alam adalah bahasa universal sebagai penggambaran suatu tempat luas tak berbatas ruang dan waktu. Bisa dalam ruangan didalam rumah, sekolah, kantor, pasar dan lain - lain tempat. Bisa dari lingkungan sekitar, kawan, saudara, bahkan musuh dan juga flora dan fauna Tidak hanya berpikiran sempit bahwa alam adalah gumpalan pohon di tengah rimba atau dilerengnya gunung. Dan pada hakekatnya, sebagai penyandang nama pecinta alam , dia mencintai alam, dan karena cinta, dia akan peduli dan mengasihi. Tidak akan rela jika yang dicintai terluka oleh apapun.