Apa yang dimaksud dengan objek dalam seni rupa?

Objek merupakan wujud atau visualisasi dari bentuk yang ditampilkan dalam sebuah karya seni khususnya seni lukis. Dalam visualisasi objek pada sebuah lukisan dapat berbentuk representatif (melukiskan kembali bentuk-bentuk yang sudah ada di alam) maupun non representatif (bentuk-bentuk baru yang belum ada di alam).

Objek merupakan wujud atau visualisasi dari bentuk yang ditampilkan dalam sebuah karya seni khususnya seni lukis.

Dalam prakteknya, pengambilan objek yang sudah ada di alam bisa dibagi menjadi dua yaitu yang pertama objek yang sudah ada langsung dilukiskan tanpa merubah bentuk-bentuk awal dari objek itu sendiri. Yang kedua merubah bentuk objek awal menjadi bentuk baru namun tidak menghilangkan bentuk awal objek.