Apa yang dimaksud dengan Marginal Utility?

Apa yang Anda ketahui tentang teori marginal utility ?

Marginal utility (MU) adalah tambahan tingkat kepuasan per unit barang yang dikonsumsi. Sebagai contoh, ketika kita haus setelah olahraga maka kita berkeinginan untuk segera minum. Ketika pertama kali meminum air maka setiap individu akan mendapatkan tingkat utilitas tertentu. Ketika meminum air untuk kedua kalinya, total utilitas yang dirasakan setiap individu akan meningkat karena air yang kedua akan memberikan tambahan utilitas dan begitu juga dengan seterusnya. Tambahan konsumsi ini disebut sebagai marginal utility.

Berikut ini merupakan kurva yang menunjukkan daya guna atau utilitas dari barang yang dikonsumsi.


Gambar kurva daya guna

Kurva di atas menunjukkan hubungan antara jumlah barang yang dikonsumsi dengan daya guna total dan laju pertumbuhan daya guna secara grafis. Dimana semakin banyak barang atau jasa yang dikonsumsi maka akan mengakibatkan semakin besar daya guna yang didapatkan oleh konsumen. Hal ini ditunjukkan dengan Xm lereng kurva U (X) positif yang menandakan bahwa selalu ada penambahan daya guna ketika konsumsi barang X meningkat. Akan tetapi, ketika jumlah Xm sudah terlewati dan jumlah barang X ditingkatkan maka hal ini akan mengakibatkan daya guna akan semakin berkurang dari pada sebelumnya. Titik Xm menunjukkan jumlah barang X memberikan tingkat daya guna maksimal atau berada pada titik kepuasan maksimal.

Referensi

http://repository.umy.ac.id/bitstream/handle/123456789/18417/f.%20BAB%20II.pdf?sequence=6&isAllowed=y